
Bola.net - Bek Manchester United, Raphael Varane merefleksikan kepindahannya ke Old Trafford. Ia mengaku bahagia pindah ke MU dan tidak menyesali keputusannya.
Varane bergabung dengan Manchester United di tahun 2021 silam. Sebelum pindah ke MU, ia dikenal sebagai salah satu pemain kunci dari Real Madrid.
Alhasil kepindahannya ke MU ini menimbulkan pro kontra. Banyak yang menilai bek timnas Prancis itu mengalami kemunduran dalam karirnya, apalagi setelah di musim perdananya, MU terpuruk.
Varane sendiri menegaskan bahwa ia sama sekali tidak menyesal bergabung dengan MU. "Saya sangat bahagia berada di klub ini," ujar Varane kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Nikmati Perjalanan
Varane menyebut bahwa ia sama sekali tidak menyesali keputusannya pindah ke MU, meski performa Setan Merah masih jauh dari kata maksimal.
Sang bek menilai situasi ini menjadi bumbu tersendiri dalam perjalanan karirnya dan ia menikmati itu semua.
"Pindah ke sini [MU] menjadi pengalaman yang luar biasa bagi saya. Saya menikmati setiap momen bersama klub yang hebat ini dan saya merasa nyaman bermain dengan rekan-rekan saya," sambung Varane.
Ingin Raih Momen Spesial
Pada kesempatan yang sama, Varane juga mengungkapkan harapannya bersama Manchester United.
Sang bek ingin menciptakan lebih banyak momen spesial bersama Setan Merah dan ia berharap bisa merayakan momen-momen tersebut dengan para fans.
"Saya menikmati perjalanan saya di klub ini. Saya harap kami bisa terus berkembang dan mendapatkan lebih banyak kemenangan bagus dan bisa merayakan kegembiraan itu bersama para fans," imbuhnya.
Performa Membaik
Di musim keduanya bersama MU, performa Varane di skuat Manchester United bisa dikatakan semakin membaik.
Sang bek tidak lagi mudah cedera dan kini menjadi sosok yang diandalkan di lini pertahanan Setan Merah.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
- MU Dikritik Legenda Arsenal Karena Rekrut Sabitzer, Rio Ferdinand: Awas Jilat Ludah Sendiri Nanti!
- Jumpa West Ham di FA Cup, Begini Komentar Bos Manchester United
- Manchester United Daratkan Marcel Sabitzer, Rio Ferdinand: Mantap Betul!
- Ini Kiat Raphael Varane agar MU Bisa Selesaikan 6 Tahun Puasa Gelar
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 2 November 2025 14:18Walau Gagal Penalti, Vinicius Jr Tetap Dipuji Alonso: Dia Main Sangat Bagus!
-
Liga Spanyol 2 November 2025 14:01Barcelona Siap Permanenkan Rashford, tapi Terbentur Satu Syarat Berat Ini!
-
Liga Spanyol 2 November 2025 13:45Flick Bongkar Borok Barca: Lini Serang Statis, Lini Belakang Lembek!
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 2 November 2025 16:25 -
Voli 2 November 2025 16:18 -
Voli 2 November 2025 16:15 -
Voli 2 November 2025 16:15 -
Voli 2 November 2025 16:15 -
Liga Inggris 2 November 2025 16:03
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 1-4 November 2025
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Nottingham Forest vs Manchester United di Liga Inggris Hari Sabtu, 1 November 2025
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben A...
- Dari Buffon hingga Ronaldo: 7 Legenda Dunia yang T...
- 6 Striker Mematikan Incaran Barcelona untuk Gantik...
- 12 Pemain yang Pernah Membela Real Madrid dan Juve...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5400246/original/078299200_1762072815-Masjid_Pujosono.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5038877/original/031315500_1733484944-Snapinsta.app_453024575_1057568872759530_5579658151177763430_n_1080.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399921/original/058352900_1762048008-Raja_Keraton_Kasunanan_Surakarta_Hadiningrat__Paku_Buwono_XIII_Hangabehi.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5282505/original/016040500_1752477391-20250714_102129.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5400088/original/045813700_1762062567-GKR_Koes_Moertiyah_Wandansari_yang_akrab_disapa_Gusti_Moeng.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2084126/original/081963400_1523679670-Konflik_keraton_solo-1.jpg)

