Merida Membuat Wenger Pusing

- Setelah Rabu malam tampil cemerlang dalam Piala Carling saat menang 2-1 atas , pemain muda Fran Merida membuat bos Arsenal Arsene Wenger pusing kepala karena membuat dia memiliki banyak pilihan.

Mantan penghuni akademi tersebut mencetak gol spektakuler dari jarak 25-yard yang membuka skor untuk pasukan muda di Stadion Emirates, dan hal ini sebagai petunjuk bahwa ia bisa menjadi pemain istimewa kelak.

Pemain berusia 19 tahun asal Spanyol kini telah menempatkan dirinya dalam posisi untuk menjadi pemain reguler tim pertama dan membenarkan keputusan untuk tidak dipinjamkan keluar pada musim ini.

"Dia adalah pemain yang berkualitas," kata dari pemain tengah.

menambahkan bahwa kualitas dalam tim ini terus meningkat dan menunjukkan bahwa permainan seperti yang diperagakan saat melawan membuat pekerjaannya sebagai seorang pelatih untuk menentukan pemain utama menjadi semakin sulit.

"Saya yakin kami memiliki kualitas terbaik di lapangan, terutama di sektor pemain tengah dan yang terpenting semua pemain yang ada cocok dengan gaya permainan kami," tambah orang Prancis itu.

"Tapi ketika Anda berpikir bahwa semua pemain yang tidak bermain malam ini ditambah semua pemain yang cedera, tentu saja membuat persaingan untuk tempat utama di tengah menjadi sangat sulit." (tri/lex)

Berita Terkait