
Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta memberikan kisi-kisi mengenai masa depan Mesut Ozil. Ia menyebut bahwa sang playmaker berpotensi hengkang dalam waktu dekat ini.
Dalam satu tahun terakhir, nasib Mesut Ozil di Arsenal berada dalam tanda tanya besar. Setelah ia kembali tersisih dari skuat besutan Mikel Arteta.
Situasi Ozil semakin sulit setelah ia tidak didaftarkan dalam skuat Arsenal musim ini. Sehingga beredar kabar bahwa sang playmaker akan segera meninggalkan London Utara.
Arteta mengakui bahwa saat ini Ozil memang tengah mengupayakan pergi dari Arsenal. "Ya, ini adalah keputusan yang harus segera kami ambil," buka Arteta kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Siap Tanggung Resiko
Arteta tahu bahwa Ozil sudah menjadi pemain yang krusial bagi Arsenal. Namun ia mengaku sudah siap menerima semua konsekuensi kehilangan Ozil.
"Kami harus membuat keputusan ini karena akan menyangkut pendaftaran pemain. Kami tahu bahwa dia adalah pemain yang sangat penting bagi klub ini, dan ia sudah menjadi pemain kunci selama beberapa musim terakhir."
"Kami akan membuat keputusan dan kami tahu apa konsekuensinya. Kami akan mencoba mencari keseimbangan bagi klub ini, dan mencoba mencari solusi terbaik untuk tim ini."
Opsi Terbaik
Arteta sendiri enggan membeberkan sejauh apa proses transfer Ozil. Namun ia menegaskan apapun keputusan yang diambil nanti maka itu adalah keputusan terbaik untuk semua.
"Jika segala sesuatunya bisa beres di bulan ini maka itu adalah yang terbaik untuk kedua pihak, yaitu untuk masa depan Mesut dan juga untuk kepentingan klub."
"Jika kesepakatan itu terjadi, maka kami akan melangkah maju ke depan. Jika tidak, ia akan melanjutkan karirnya di sini." ia menandaskan.
Pindah ke Turki
Menurut gosip yang beredar, Ozil akan melanjutkan karirnya di Turki.
Ia akan memperkuat salah satu raksasa Turki, Fenerbahce.
(Goal International)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5354436/original/075958900_1758252125-Geovany_Quenda.jpg)

