
Bola.net - Atletico Mineiro baru-baru ini menegaskan telah menolak tawaran dari tim Premier League terhadap Bernard. Gelandang muda 20 tahun tersebut oleh banyak pihak disebut-sebut sebagai 'The New Oscar'.
Presiden Mineiro, Alexandre Kalil menyatakan proposal terhadap pemain bernama lengkap Bernard Anício Caldeira Duarte tersebut telah ditolak karena lebih rendah dari harga yang dipatok oleh klub.
"Kami telah menerima tawaran senilai 18 juta Euro dari klub asal Inggris untuk Bernard. Tawaran tersebut terlalu rendah, kami ingin 25 juta Euro," tegas Kalil.
Meski tidak disebutkan secara eksplisit, namun proposal tersebut disinyalir berasal dari salah satu tim asal London, Chelsea atau Tottenham yang memang telah lama meminati Bernard.
Lebih jauh, Kalil menyebutkan bahwa raksasa Portugal Porto juga telah mulai melakukan pendekatan.
"Porto baru saja menghubungi kami untuk kemungkinan transfer. Setelah menjual Joao Moutinho dan James Rodriguez, mereka pasti punya dana yang cukup besar."
Bernard yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut memang telah mencuri perhatian pemandu bakat di Eropa berkat penampilannya yang konsisten dalam 3 musim terakhir. Selain Chelsea, Tottenham, dan Porto, tim Jerman Borussia Dortmund juga dikabarkan tertarik memakai jasa Bernard.
Saat ini Bernard tengah berkonsentrasi memberla Brasil di ajang Piala Konfederasi 2013. (sdn/mri)
Presiden Mineiro, Alexandre Kalil menyatakan proposal terhadap pemain bernama lengkap Bernard Anício Caldeira Duarte tersebut telah ditolak karena lebih rendah dari harga yang dipatok oleh klub.
"Kami telah menerima tawaran senilai 18 juta Euro dari klub asal Inggris untuk Bernard. Tawaran tersebut terlalu rendah, kami ingin 25 juta Euro," tegas Kalil.
Meski tidak disebutkan secara eksplisit, namun proposal tersebut disinyalir berasal dari salah satu tim asal London, Chelsea atau Tottenham yang memang telah lama meminati Bernard.
Lebih jauh, Kalil menyebutkan bahwa raksasa Portugal Porto juga telah mulai melakukan pendekatan.
"Porto baru saja menghubungi kami untuk kemungkinan transfer. Setelah menjual Joao Moutinho dan James Rodriguez, mereka pasti punya dana yang cukup besar."
Bernard yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut memang telah mencuri perhatian pemandu bakat di Eropa berkat penampilannya yang konsisten dalam 3 musim terakhir. Selain Chelsea, Tottenham, dan Porto, tim Jerman Borussia Dortmund juga dikabarkan tertarik memakai jasa Bernard.
Saat ini Bernard tengah berkonsentrasi memberla Brasil di ajang Piala Konfederasi 2013. (sdn/mri)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 08:53
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 20 Oktober 2025 22:59
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 05:26
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:29
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...