
Bola.net - Momen panas terjadi pada duel Watford vs Arsenal pada pekan ke-28 Premier League. Bek Arsenal, Kieran Tierney, sempat bersitegang dan menantang pemain Watford untuk gelut di luar stadion.
Arsenal bertandang ke markas Watford pada Minggu (6/3/2022) malam WIB di Vicarage Road. Laga berjalan sangat sengit. Namun, Arsenal mengamankan tiga poin usai menang dengan skor 3-2 dari tuan rumah.
Go-gol Arsenal ke gawang Watford dicetak Martin Odegaard, Bukayo Saka, dan Gabriel Martinelli. Sementara, dua gol Watford dicetak Cucho Hernandez dan Moussa Sissoko.
Hasil ini membuat Arsenal menguasai posisi ke-4 klasemen dengan 48 poin. Tapi, di balik hasil gemilang itu, ada situasi panas yang terjadi pada menit akhir laga. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Dari Lemparan ke Dalam Hingga Tantang Gelut
Watford membuat kedudukan menjadi 3-2 saat Sissoko mencetak gol pada menit ke-87. Setelah itu, Arsenal bermain lebih aman. Pasukan Mikel Arteta lebih tertarik untuk mengamankan skor dan melambatkan tempo.
Situasi itu membuat pemain Watford kehilangan kesabaran. Situasi meledak ketika Tierney coba mengulur waktu. Cucho Hernandez tidak terima dan marah dengan apa yang dilakukan Tierney saat hendak mengambil lemparan ke dalam.
Lalu, ada kontak antara Tierney dan Cucho. Tierney terjatuh lantaran kontak itu. Cucho tidak terima dengan situasi itu dan merasa pemain asal Skotlandia itu melakukan diving atau pura-pura jatuh.
Setelah situasi memanas, Tierney bangkit dari jatuh. Eks pemain Celtic itu, dikutip dari Mirror, kemudian menantang Cucho untuk gelut di luar lapangan. Tapi, situasi segera mereda dengan Cucho menjauh dan laga bisa kembali dimulai.
Hmmmmmmm.... mirip dengan situasi di Indonesia kalau terjadi keributan ya Bolaneters.
Lemparan ke Dalam Penting Lain

Selain lemparan ke dalam yang memicu keributan antara Tierney dan Cucho, ada lemparan ke dalam lain yang juga penting. Momen itu terjadi tepat sebelum terciptanya gol Martinelli pada menit ke-52.
Saat itu, bola keluar dan Mikel Arteta segera mengambil bola. Arteta memberikan bola ke Bukayo Saka untuk segera melakukan lemparan ke dalam. Lalu, terciptalah gol Martinelli yang sangat penting.
"Saya melihat bola di sana dan melihat peluang untuk memanfaatkannya. Saya tidak tahu apakah saya seharusnya melakukannya tetapi begitulah cara saya menjalani permainan dan saya tidak bisa menahan diri," ucap Arteta.
Klasemen Premier League
Sumber: Mirror
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- MU Dituduh Menyerah Tanpa Perlawanan Lawan Man City, Scott McTominay: Terserah Apa Kata Orang
- Rapor Pemain Man United Saat Diobok-obok Man City di Derbi Manchester
- Roy Keane Kecam Pemain MU Usai Dihajar Man City: Mereka Lebih Pentingkan Ketampanan!
- Man City 4-1 Man United: Setan Merah Pantas Kalah
- Man City Hajar MU 4-1, Pep Guardiola: Harusnya Kami Cetak Gol Lebih Banyak!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:01Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Januari 2026 08:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:14 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)

