
Bola.net - - Manchester United hanya bisa bermain imbang tanpa gol saat menjamu Crystal Palace di pekan ke-13 Premier League, Sabtu (24/11) malam WIB. Perolehan satu poin ini tidaklah cukup untuk MU yang tengah berusaha menembus papan atas.
Permainan MU lagi-lagi dikritik. Taktik Jose Mourinho tampaknya sulit untuk meraih kemenangan. MU memang tampil ofensif, hanya penyelesaian akhir skuat MU selalu jadi masalah.
Mourinho sendiri merasa MU gagal meraih kemenangan karena kesalahan pemain di lapangan. Dia menilai seharusnya pemain MU tampil lebih gigih dan lebih berani menggempur pertahanan lawan.
Tak hanya itu, Mourinho juga menjawab kritik soal keputusannya menarik Pogba. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Memberi Waktu
Menurut Mourinho, kesalahan terbesar skuat MU adalah membiarkan pemain-pemain Crystal Palace tampil lebih bebas. Dia kecewa karena pemain MU beberapa kali kehilangan momentum untuk menyerang.
"Kami memberi mereka waktu untuk bernafas. Kami tidak bermain intens. Tampaknya kami menunggu sesuatu untuk terjadi dengan sendirinya dan itu tak terwujud," ungkap Mourinho kepada Daily Star.
"Kami bermain baik tetapi kami memberi mereka beberapa periode untuk beristirahat. Itu memberi nyawa pada lawan yang datang ke sini [Old Trafford]."
Keseimbangan

Lebih lanjut, Mourinho juga dicemooh banyak fan MU lantaran menarik keluar Pogba untuk memainkan Alexis Sanchez di babak kedua. Mourinho dianggap sudah tak berminat menyerang lawan.
Meski demikian, pelatih kawakan ini membantah kritik tersebut dan mengatakan bahwa timnya membutuhkan keseimbangan antara bertahan dan menyerang.
"Kami tidak bisa bermain dengan sembilan penyerang, kami harus bermain dengan keseimbangan."
"Tentu saja kami sudah bermain dengan empat pemain menyerang dan tujuannya adalah untuk menciptakan situasi berbahaya dan saya pikir kami sudah memulai pertandingan dengan sangat baik," sambugnya.
"Namun, ketika anda bermain untuk memenangkan pertandingan, anda [seharusnya] tidak berhenti sampai sungguh menang."
Berita Video
Berita video time out yang membahas tentang para pemain hebat yang tak pernah mendapatkan Ballon d'Or dalam kariernya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 November 2025 17:17 -
Liga Inggris 26 November 2025 16:39 -
Liga Inggris 26 November 2025 15:24MU Butuh Penyerang Teruji, Kenapa Tidak Coba Angkut Jean-Philippe Mateta?
-
Liga Inggris 26 November 2025 15:13Manchester United Siap Jor-joran untuk Datangkan Pemain Timnas Inggris Ini
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 26 November 2025 22:49 -
Liga Champions 26 November 2025 22:45 -
Liga Champions 26 November 2025 22:45 -
Liga Champions 26 November 2025 22:36 -
Liga Champions 26 November 2025 22:29 -
Bola Indonesia 26 November 2025 22:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 7 Pemain dengan Jumlah Assist Terbanyak Sepanjang ...
- 10 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Liga Champions...
- 4 Calon Pengganti Benjamin Sesko di Manchester Uni...
- 8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Prem...
- Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dar...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5408219/original/084871800_1762766172-Menteri_ESDM_Bahlil_Lahadalia-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5342017/original/021477000_1757367699-Mochamad_Irfan_Yusuf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424906/original/080761200_1764167318-IMG-20251126-WA0025.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424909/original/064495800_1764167538-177ce46c-6555-451b-b5fd-3bd72013fdd1.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424897/original/096570200_1764165454-Korban_penganiayaan_di_Sukabumi.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424900/original/082888700_1764165558-Screenshot_2025-11-26_201645.png)

