
Bola.net - - Manchester United dikabarkan sedang menyiapkan sebuah tawaran besar untuk bintang muda Valencia, Goncalo Guedes. Setan Merah siap membayar senilai 51 juta pounds untuk mendapatkan pemain berusia 22 tahun.
Goncalo Guedes sudah menarik minat banyak klub papan atas Eropa sejak masuk ke tim utama Benfica pada musim 2014/15 silam. Pada tahun 2017, Guedes lantas pindah ke PSG dengan harga transfer 30 juta euro.
Pindah pada usia yang muda, Guedes sulit menemukan performa terbaiknya di PSG. Velencia kemudian jadi pilihannya pada musim 2017/18 dengan status pinjaman. Guedes sudah dibeli secara permanen oleh Valencia pada awal musim 2018/19 ini.
Simak kabar selengkapnya rencana transfer Guedes ke United di bawah ini ya Bolaneters.
Siapkan Tawaran Mahal
Goncalo Guedes bermain bagus untuk Valencia pada musim 2017/18 lalu. Dia mampu memberikan lima gol dan sembilan assist untuk Los Che di pentas La Liga. Hasilnya, Valencia pun membelinya dari PSG dengan harga 40 juta euro.
Kiprah Guedes pada musim 2018/19 tidak cukup bagus. Dia baru memberikan satu gol dan satu assist di La Liga. Guedes mengalami penurunan performa usai menderita dua cedera pada musim ini.
Dikutip dari Don Balon, penurunan performa yang dialami oleh Guedes tidak membuat sejumlah klub urung memburunya lagi. Masih ada banyak klub yang ingin membelinya, salah satunya adalah Manchester United.
Media asal Spanyol mengklaim jika United telah menyiapkan tawaran senilai 51 juta pounds atau senilai Rp 962 miliar kepada Valencia. Harga tersebut naik jika dibanding dengan harga beli Guedes dari PSG pada awal musim lalu.
Incaran Barca dan Madrid
Goncalo Guedes, selain menjadi andalan di Valencia, juga menjadi pilihan utama di skuat timnas Portugal. Guedes bisa bermain di dua posisi dengan sama baiknya. Guedes mampu menempati pos winger kiri dan penyerang tengah.
Masih dikutip dari Don Balon, Manchester United bukan satu-satunya klub yang ingin membeli Guedes. Sebab, Barcelona dan Real Madrid sudah cukup lama membidik servis Guedes.
Guedes adalah salah satu pemain yang berada di bawah agensi Jorge Mendes. Agen asal Portugal dikabarkan ingin Guedes pindah klub pada musim depan. Mendes ingin sang klien membela klub yang lebih besar.
Manchester United Siap Pecahkan Rekor Transfer
Berita video Manchester United siap memecahkan rekor transfer untuk striker Juventus, Paulo Dybala.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

