
Bola.net - Hubungan Thomas Partey dengan Arsenal tampaknya akan segera berakhir. Kabarnya, sang gelandang akan meninggalkan Emirates Stadium musim panas ini.
Partey merupakan salah satu pemain senior di skuad Arsenal. Ia direkrut The Gunners dari Atletico Madrid pada 2020 silam.
Selama lima tahun membela Arsenal, Partey bisa dibilang menjadi salah satu pilar penting. Musim lalu, ia tetap menjadi andalan Mikel Arteta di lini tengah.
Namun, menurut Fabrizio Romano, Arteta harus mulai mencari pengganti Partey. Pasalnya, sang gelandang diprediksi akan segera hengkang dari klub London Utara tersebut.
Simak informasi lengkapnya di bawah ini.
Negosiasi Macet
Menurut laporan tersebut, Arsenal kesulitan mempertahankan Partey di musim panas ini.
Kontrak sang gelandang akan berakhir pada akhir bulan ini. Arsenal sebenarnya masih ingin memperpanjang kerja sama dengannya.
Sayangnya, negosiasi kontrak baru berjalan alot. Semakin hari, kemungkinan perpisahan justru semakin besar.
Jajaki Prospek Lain
Beredar kabar di Inggris bahwa Thomas Partey mulai mempertimbangkan tawaran dari klub lain.
Beberapa klub top Eropa dikabarkan telah mendekati agennya. Selain itu, sejumlah klub Saudi Pro League juga menunjukkan minat.
Partey disebut sedang mempelajari semua opsi yang ada sebelum menentukan langkah selanjutnya.
Sudah Ada Pengganti
Arsenal sendiri dikabarkan sudah siap melepas Partey karena mereka sudah punya penggantinya.
The Gunners disebut akan mendatangkan Martin Zubimendi dari Real Sociedad sebagai gelandang mereka yang baru.
Klasemen Premier League
Sumber: Fabrizio Romano
Baca Juga:
- Kesepakatan Personal Dicapai, Benjamin Sesko OTW ke Arsenal
- Catat! Jadwal Pertandingan Perdana Matheus Cunha Bersama Manchester United di Premier League
- Daftar Lengkap Transfer Premier League Musim Panas 2025/2026
- Sulitnya Susun Jadwal Premier League: Libatkan Perusahaan Prancis, Bisa Makan Waktu Sampai 6 Bulan!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:47
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...