
Bola.net - - Gary Neville belum lama ini membantah klaim yang mengatakan bahwa keinginan yang begitu kuat untuk menang telah membuat Alexis Sanchez mirip dengan Roy Keane.
Sanchez selama ini dikenal cepat menunjukkan rasa frustrasi di atas lapangan dan mengecam rekan setimnya ketika menelan kekalahan.
Hal tersebut membuat banyak orang membandingkannya dengan eks kapten United, Roy Keane, yang dikenal memiliki temperamen tinggi. Namun Neville rupanya tak setuju dengan komparasi tersebut.
Gary Neville
"Saya bisa bilang bahwa ada perbedaan besar. Roy Keane selalu menjadi inspirasi terkait apa yang ia lakukan," tutur Neville di Express.
"Sementara Sanchez, melihat dia beberapa tahun terakhir di Arsenal, cara dia memainkan pertandingan, dengan sikap pantang menyerah, saya kira itulah yang membuat dia berbeda. Saya tidak pernah melihat dia melakukan itu sebelumnya."
"Namun dia kini sudah tidak lagi menginspirasi dan mendorong timnya. Ia malah terlihat seperti sedikit merajuk. Saya bisa katakan bahwa jika anda menjadi rekan setimnya, dia tidak akan banyak membantu."
Arsenal sendiri mampu menang 2-0 atas Manchester United di Emirates semalam, berkat dua gol Danny Welbeck dan Granit Xhaka.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 10:58
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...