
Bola.net - Kepa Arrizabalaga tidak dimainkan dalam beberapa pertandingan terakhir Chelsea. Frank Lampard membantah rumor yang menyebutkan ada perselisihan dengan petinggi klub karena tidak memasang sang kiper.
Kepa datang ke Chelsea dengan status sebagai kiper termahal di dunia. Pemain Spanyol itu ditebus dengan biaya yang mencapai 72 juta pounds dari Athletic Bilbao.
Akan tetapi, Kepa diparkir Lampard dalam beberapa pertandingan. Kepa harus menepi karena performa buruknya pada musim ini bersama The Blues.
Willy Caballero sudah tampil dalam tiga pertandingan terakhir Chelsea. Kiper veteran itu sepertinya akan kembali tampil saat Tottenham berkunjung ke Stamford Bridge malam ini.
Menurut laporan, petinggi Chelsea tidak senang Kepa berada di bangku cadangan. Sebab, hal itu berpotensi merusak nilai jualnya di bursa transfer.
Bantah Rumor
Meski begitu, Lampard membantah ada ketegangan dengan petinggi Chelsea karena tidak memainkan Kepa. Menurutnya, keputusan itu diambil untuk kebaikan bersama.
"Tentu saja tidak. Itu banyak mengisi berita utama," kata Lampard dilansir Standard Media.
"Saya benar-benar bersama dengan klub dan dewan karena kami semua menginginkan yang terbaik. Dan saya dibayar untuk mengambil keputusan.
"Jadi saya harus mempertimbangkan posisi kiper dengan performa. Baru-baru ini saja berubah, tapi itu belum final."
Terus Berlatih
Lampard meminta Kepa untuk terus bekerja keras meningkatkan performanya. Dengan begitu, sang kiper bisa kembali ke bawah mistar gawang Chelsea.
"Yang perlu dilakukan Kepa adalah berlatih dan menunjukkan sikap yang baik, seperti yang saya minta dari semua pemain," lanjutnya.
"Dan segalanya jelas bisa berubah. Tapi yang saya inginkan adalah yang terbaik untuk tim."
Sumber: Standard Media
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479073/original/062658600_1768967509-Uji_Geo_Listrik_Bpptkg_Ungkap_Rongga_Raksasa_Di_Bawah_Permukiman_Girikarto_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479151/original/096291400_1768969764-Tulisan_Tangan_Prabowo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)

