
Bola.net - - Striker Arsenal, Lucas Perez, mengakui bahwa ia ingin lebih sering dimainkan di tim utama.
Striker Spanyol datang ke Emirates dari Deportivo La Coruna dengan harga 17 juta pounds di musim panas dan sejak saat itu ia sudah mencetak tujuh gol dalam 19 penampilan di semua kompetisi.
Namun demikian Perez hanya dua kali turun sebagai starter di Premier League, dan pemain berusia 28 tahun percaya ia layak untuk mendapat lebih banyak kesempatan dari manajer Arsene Wenger.
Lucas Perez.
"Saya tidak terlalu sering bermain, namun ketika saya melakukannya, saya menunjukkan yang terbaik. Ini semua tentang tim, jadi ketika ada yang diminta turun, dia harus memberikan yang terbaik. Jika anda melihat menit bermain saya, statistik saya cukup bagus," tutur Perez menurut Sportsmole.
"Tentu, saya akan lebih senang jika lebih sering di atas lapangan namun kami punya skuat yang besar dan pemain hebat di Arsenal. Manajer yang harus menentukan. Dia melakukan yang terbaik untuk tim."
"Anda hanya bisa bekerja keras dan menanti kesempatan bermain. Anda tidak punya pilihan. Saat ini anda bisa meminta bermain, anda di lapangan, dan bermain sebaik mungkin. Itulah sepakbola, anda hanya harus sabar."
Arsenal baru saja tersingkir dari babak 16 besar Liga Champions usai menelan kekalahan 2-10 secara agregat dari Bayern Munchen.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

