
Bola.net - Liverpool akan tandang ke St Mary's Stadium, Sabtu (17/8/2019) malam nanti untuk melawan Southampton. Ini adalah pertandingan pertama The Reds setelah memenangi Piala Super Eropa 2019 tengah pekan lalu. Duel Southampton vs Liverpool ini akan ditayangkan TVRI mulai pukul 21:00 WIB.
Kemenangan di Piala Super Eropa jelas membuat kepercayaan diri skuad Liverpool tetap tinggi. Namun satu masalah yang bisa dihadapi oleh pelatih Jurgen Klopp adalah soal kebugaran setelah bermain 120 menit melawan Chelsea tengah pekan lalu.
Pelatih Jurgen Klopp diprediksi akan melakukan beberapa perubahan dalam starting XI melawan Southampton. Dengan tetap memainkan formasi 4-3-3, The Reds bisa jadi melakukan perubahan demi tetap mempertahankan ritme permainan.
Di pos penjaga gawang nama Adrian akan tetap menjadi pilihan setelah Alisson cedera. Perubahan yang mungkin terjadi adalah kembali Trent Alexander-Arnold di posisi bek kanan yang ketika melawan Chelsea ditempati Joe Gomez. Andrew Robertson, Joel Matip, dan Virgil van Dijk sepertinya akan tetap jadi pilihan.
Perubahan lain yang juga bisa terjadi adalah kembalinya Georginio Wijnaldum untuk menggantikan James Milner. Nama pertama hanya masuk sebagai pemain pengganti di Piala Super Eropa, dan bakal menemani Jordan Henderson dan Fabinho di lini tengah.
Sementara di lini depan Roberto Firmino akan kembali menjadi pilihan utama. Oxlade-Chamberlain yang di laga melawan Chelsea menempati penyerang kiri akan digantikan Firmino sehingga membuat Sadio Mane bergeser melebar dan Firmino sebagai penyerang tengah. Di posisi penyerang kanan, Mohamed Salah masih tetap pilihan utama.
Bagaimana dengan Southampton?
Southampton sepertinya akan melakukan perubahan dalam komposisi pemain melawan Liverpool setelah pekan lalu kalah telak melawan Burnley.
Turf Moor jelas bukan tempat mudah untuk dikunjungi di pekan pertama Premier League, namun kalah tiga gol tanpa balas bukanlah situasi yang ideal untuk seorang manajer yang memiliki target menghindari degradasi.
Menghadapi Liverpool yang memiliki lini serang tajam, pelatih Southampton, Ralph Hasenhutti sepertinya akan memainkan formasi 3-4-3 dengan tiga bek tengah sejajar. Hasenhutti sendiri mendapatkan kritikan ketika memainkan tiga bek dan dua bek sayap sebelumnya, namun melihat lawan mereka, formasi itu bisa tetap menjadi andalan.
Memainkan Jack Stephens sebagai starter akan menjadi pilihan bagus dan kolaborasinya bersama Jannik Vestergaard diharapkan bisa tampil solid. Keduanya akan ditemani oleh Jan Bednarek sebagai trio bek tengah di lini belakang.
Di lini tengah, Pierre-Emile Hojbjerg dan James Ward-Prowse akan menjadi andalan untuk meladeni lini tengah The Reds. Keduanya akan dibantu oleh Ryan Bertrand dan Yan Valery di kedua sayap. Sementara tiga penyerang besar kemungkinan akan diisi Danny Ings, Nathan Redmond, dan Che Adams.
Perkiraan Susunan Pemain
Southampton (3-4-3): Gunn; Bednarek, Vestergaard, Stephens; Valery, Hojbjerg, Ward-Prowse, Bertrand; Ings, Redmond, Adams
Liverpool (4-3-3): Adrian; Alexander-Arnold, Van Dijk, Matip, Robertson; Henderson, Fabinho, Wijnaldum; Mane, Salah, Firmino.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:17
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:35
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...