
Bola.net - Phil Jones tampil bagus saat Manchester United berhadapan dengan Wolverhampton. Presenter talkSPORT, Andy Goldstein meyakini Jones bisa bermain di Piala Dunia 2022 apabila mampu mempertahankan performanya tersebut.
Dalam laga melawan Wolverhampton, Selasa (4/1/2022) dini hari WIB kemarin, Ralf Rangnick memberi kepercayaan terhadap Jones. Dia tampil sebagai starter dan bermain selama 90 menit.
Bagi Jones, ini adalah kali pertama ia bermain untuk tim utama Manchester United di laga resmi selama hampir dua tahun terakhir. Penampilan terakhir Jones sebelumnya tercatat pada Januari 2020.
Manchester United memang menelan kekalahan 0-1 dalam laga ini. Namun, performa individual Jones mendapat acungan jempol dari banyak pihak.
Bisa Ke Piala Dunia
Goldstein menilai Jones memiliki peluang untuk pergi ke Piala Dunia di Qatar pada November mendatang jika dia bisa terus tampil seperti dalam pertandingan melawan Wolves.
"Saya akan membuat pernyataan. Phil Jones akan pergi ke Inggris untuk Piala Dunia," kata Goldstein kepada talkSPORT.
“Kami tidak diberkati dengan bek tengah. Saya pikir dia masih lebih baik dari beberapa bek pada performa terbaiknya.
“Saya pikir dia lebih baik dari Mings, dan saya lebih suka Jones di jantung pertahanan. Jika Jones terus seperti itu, dia akan pergi ke Piala Dunia."
Lebih baik dari John Stones
Saat ini John Stones merupakan bek tengah utama di timnas Inggris. Namun, Goldstein menilai Jones masih lebih baik dari bek Manchester City itu saat dalam performa terbaiknya.
“Dalam performa terbaiknya, saya pikir dia lebih baik dari John Stones," lanjutnya.
“Saya selalu khawatir tentang John Stones. Phil Jones akan pergi ke Piala Dunia."
Pujian dari Rangnick
Manajer interim Ralf Rangnick memuji penampilan Jones saat melawan Wolves. Rangnick menilai Jones sudah tampil sangat bagus dalam pertandingan ini.
“Saya pikir dia [Phil Jones] bermain dengan baik setelah tidak bermain selama dua tahun di level seperti ini," kata Rangnick di situs resmi Man United.
"Kami tidak melihat [efek dari absennya] dalam pertandingan. Dia melakukan tugasnya dan melakukan persis seperti yang saya harapkan darinya."
Klasemen Premier League
Sumber: talkSPORT, Manchester United
Baca Juga:
- Manchester United Mulai Seriusi Transfer Mauro Icardi
- Jangan Berharap! Manchester United Takkan Rekrut Gelandang Bernama Besar
- Ternyata, Ini Alasan Sebenarnya Antonio Conte Tidak Jadi Dipekerjakan Manchester United
- Tak Semua Pemain Bisa Gabung MU, Lingard Bertahan Saja di Old Trafford
- Newcastle Segera Ajukan Tawaran Perdana untuk Anthony Martial
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02 -
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:51 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34 -
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...

















:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5381871/original/035522300_1760520252-Ledakan_Gas__2_.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5387414/original/059327900_1761040706-TPU_Cikoko.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5386100/original/014549200_1760954215-5.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5388199/original/031643100_1761113994-Jenazah_kepala_pelabuhan_Muna_La_Onus.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5388128/original/061225700_1761112998-1.jpg)

