
Bola.net - Peringkat 5 Manchester United (MU) akan menghadapi peringkat 15 West Ham di pekan ke-37 Premier League 2019/20, Kamis (23/7/2020). MU membutuhkan kemenangan guna membuka jalan untuk finis di empat besar.
MU baru saja disingkirkan Chelsea di semifinal Piala FA. MU hanya mencetak satu gol lewat penalti Bruno Fernandes, dan akhirnya kalah 1-3.
MU harus segera bangkit dan fokus pada perjuangan mereka untuk lolos ke Liga Champions musim depan. Untuk itu, West Ham wajib dikalahkan.
West Ham memenangi tiga dari lima terakhirnya di Premier League. Anak-anak asuh David Moyes mengalahkan Chelsea 3-2, Norwich 4-0, dan terkini menumbangkan Watford 3-1.
West Ham pun kini cuma butuh tambahan satu poin dari dua laga tersisa untuk memastikan diri bertahan di Premier League.
Perkiraan Susunan Pemain
MU (4-2-3-1): De Gea; Fosu-Mensah, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; McTominay, Matic; Rashford, Fernandes, Greenwood; Martial.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Tuanzebe (cedera), Jones (cedera), Bailly (cedera), Shaw (meragukan).
West Ham (4-2-3-1): Fabianski; Cresswell, Ogbonna, Diop, Johnson; Soucek, Rice; Fornals, Noble, Bowen; Antonio.
Pelatih: David Moyes.
Info skuad: Snodgrass (cedera), Fredericks (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Premier League)
- Pertemuan: 47
- MU menang: 28
- Gol MU: 94
- Imbang: 12
- West Ham menang: 7
- Gol West Ham: 43.
5 Pertemuan Terakhir
- 22-09-2019 West Ham 2-0 MU (EPL)
- 13-04-2019 MU 2-1 West Ham (EPL)
- 29-09-2018 West Ham 3-1 MU (EPL)
- 11-05-2018 West Ham 0-0 MU (EPL)
- 13-08-2017 MU 4-0 West Ham (EPL).
5 Laga Terakhir MU (M-M-S-M-K)
- 04-07-2020 MU 5-2 Bournemouth (EPL)
- 10-07-2020 Aston Villa 0-3 MU (EPL)
- 14-07-2020 MU 2-2 Southampton (EPL)
- 17-07-2020 Palace 0-2 MU (EPL)
- 20-07-2020 MU 1-3 Chelsea (Piala FA).
5 Laga Terakhir West Ham (M-S-K-M-M)
- 02-07-2020 West Ham 3-2 Chelsea (EPL)
- 05-07-2020 Newcastle 2-2 West Ham (EPL)
- 09-07-2020 West Ham 0-1 Burnley (EPL)
- 11-07-2020 Norwich 0-4 West Ham (EPL)
- 18-07-2020 West Ham 3-1 Watford (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
MU selalu menang dalam 3 laga kandang terakhirnya melawan West Ham di semua kompetisi.
MU selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga terakhirnya di Premier League.
MU selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 laga kandang terakhirnya di Premier League.
West Ham selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 5 dari 7 laga tandang terakhirnya di Premier League.
Prediksi skor akhir: Manchester United 2-1 West Ham.
Berapa prediksi skor Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Rotasi Skuad Bikin MU Kalah, Apa Sih yang Dipikirkan Solskjaer?
- Lupakan Chelsea, MU Kini Fokus Amankan Empat Besar EPL
- Dikalahkan Chelsea, Bruno Fernandes Serukan Kebangkitan Manchester United
- Bukti Buruknya Performa Harry Maguire di Laga MU vs Chelsea jadi Viral, Nyinyiran pun Bermunculan
- MU Dipermalukan Chelsea, Nemanja Matic: Ini Pelajaran yang Mahal!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...