
Musim ini Spurs memang tampil sangat impresif. Di bawah asuhan Mauricio Pochettino, Harry Kane cs bahkan mampu menjadikan mereka calon juara liga saat ini.
Arsenal sendiri jelas kesulitan melawan Spurs di musim ini. Dalam dua pertemuannya dengan tim tersebut di pentas liga, The Gunners tak mampu mengalahkan mereka. Di pertemuan pertama di Emirates mereka hanya bermain imbang 1-1. Sementara di laga kedua di White Hart Lane hasil akhir yang muncul adalah 2-2.
Ramsey, yang sempat mencetak satu gol kala bermain di White Hart Lane, lantas memuji performa The Lily Whites. Ia pun menyebut rivalnya tersebut mampu menyulitkan Arsenal musim ini.
"Kami melakoni dua pertandingan yang bagus dengan mereka. Kami bermain imbang di laga kandang dan tandang. Jadi mereka merupakan lawan yang tangguh," ujar pemain asal Wales ini pada Goal International.
Saat ini Spurs berada di peringkat kedua klasemen dengan koleksi 61 angka dari 31 laga. Arsenal sendiri berada satu strip persis di bawah mereka dengan koleksi 55 poin dari 30 pertandingan. [initial]
(gl/dim)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:57
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:17
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:35
BERITA LAINNYA
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...