
Bola.net - Chelsea akhirnya memecat pelatihnya, Thomas Tuchel. Performa Chelsea yang kurang optimal di awal musim menjadi penyebab utamanya.
Tuchel mengawali Premier League dengan kurang meyakinkan. Dari enam laga yang dijalani, Chelsea sudah menelan dua kekalahan mengejutkan oleh Leeds United dan Southampton.
Manajemen Chelsea akhirnya habis kesabaran setelah kekalahan memalukan 1-0 atas Dinamo Zagreb di laga perdana Liga Champions musim 2022/2023. Pemecatan Tuchel hanya berselang beberapa jam setelah kekalahan atas Dinamo Zagreb.
Pelatih berkebangsaan Inggris Graham Potter menjadi kandidat terkuat untuk menggantikan posisi Tuchel. Namun Chelsea harus menyiapkan biaya untuk membajak Potter yang masih terikat kontrak di Brighton.
Namun Chelsea punya pengalaman yang kurang baik ketika dikomandoi pelatih asal Inggris. Sebelum Graham Potter, berikut rekam jejak pelatih Inggris di Chelsea.
David Webb
Today we say happy birthday to Chelsea legend David Webb! #CFC pic.twitter.com/8z6zeMr2Zv
— Chelsea FC (@ChelseaFC) April 9, 2015
Pelatih veteran asal Inggris, David Webb pernah menjadi juru taktik Chelsea pada musim 1992/1993. Namun karier Webb sebagai pelatih Chelsea hanya seumur jagung.
Webb hanya mampu bertahan selama empat bulan melatih The Blues. Ia bahkan hanya memainkan 13 laga Chelsea selama empat bulan.
Hasilnya, Webb hanya mampu menang lima di lima laga, kalah di empat laga, dan hasil imbang di empat laga. Dengan hasil tersebut, Webb hanya mendapat persentase poin sebesar 1,46 poin per laga.
Glenn Hoddle

Sehari setelah ditangani David Webb, Chelsea langsung menunjuk Glenn Hoddle sebagai pengganti. Uniknya Hoddle memainkan dua peran sekaligus yakni sebagai pelatih dan pemain di Chelsea.
Hoddle sanggup bertahan memainkan dua peran tersebut selama tiga musim. Namun pencapaiannya di Chelsea kurang begitu baik.
Hoddle memainkan 138 laga dengan persentase poin per laga sebesar 1,29. Prestasi terbaiknya bersama Chelsea hanya membawa mereka menuju Final Piala FA musim 1993/1994.
Steve Holland
Happy Birthday, Steve Holland! 🎉 pic.twitter.com/sY19qXhm0W
— Chelsea FC (@ChelseaFC) April 30, 2022
Pelatih asal Inggris lainnya yang pernah memimpin Chelsea adalah Steve Holland. Sebelum masuk ke tim utama, Holland juga pernah melatih tim muda Chelsea selama dua musim.
Performa apik Holland di skuat muda Chelsea membuatnya ditarik untuk menjadi asisten pelatih di tim utama. Performa baiknya di tim muda Chelsea juga berimbas cukup signifikan di tim utama.
Campur tangan Holland berhasil membawa Chelsea menjelma menjadi tim kuat Inggris. Ia berhasil membawa Chelsea memenangkan dua gelar Premier League, satu gelar Liga Champions dan satu gelar Liga Europa.
Frank Lampard

Legenda hidup Chelsea, Frank Lampard juga pernah merasakan kursi panas kepelatihan Chelsea. Lampard mulai melatih Chelsea pada musim 2019/2020.
Namun nasib Lampard sebagai pelatih tidak semulus saat menjadi pemain Chelsea. Lampard bertahan tidak sampai dua musim mengomandoi skuat utama The Blues.
Hasil buruk di Premier League musim 2020/2021 membuat kisah Lampard sebagai pelatih Chelsea usai. Saat itu Chelsea kalah lima dari sembilan laga terakhir Lampard di Premier League.
Sumber : Transfermarkt
(Bola.net/Ahmad Daerobby)
Baca Juga:
- Nasib Jurgen Klopp Bakal Sama Seperti Thomas Tuchel? Kayaknya Engga Tuh!
- Dipecat Chelsea, Ini Sederet Gelar yang Dipersembahkan Thomas Tuchel
- Negosiasi Berjalan Positif, Graham Potter Segera Merapat ke Chelsea Gantikan Thomas Tuchel
- Kata Eks Chelsea Soal Pemecatan Tuchel: Brutal!
- Jitu! Prediksi Gary Neville Soal Masa Depan Thomas Tuchel di Chelsea Tepat Sasaran
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5375892/original/089800500_1759985632-Pramono_Anung_soal_DBH_Dipangkas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)

