
Di awal laga absennya striker andalan tuan rumah Wayne Rooney memaksa mereka memasang Dimitar Berbatov sebagai striker tunggal, sementara di kubu tamu Didier Drogba yang belum seratus persen fit hanya duduk di bangku cadangan.
Ancelotti menurunkan starting line up yang serupa seperti saat mereka berhasil meraih kemenangan besar 7-1 atas Aston Villa akhir pekan kemarin, kubu tamu malah langsung memegang inisiatif serangan, mereka hampir unggul cepat melalui Deco yang menyambar bola liar dari aksi Malouda yang menusuk dari kiri.
Dominasi laga awal menjadi milik Chelsea setelah mereka berulang-ulang membahayakan gawang tuan rumah dengan sejumlah peluang matang, salah satunya sundulan Alex yang masih sedikit melebar menyambut umpan crossing yang dilepaskan Frank Lampard.
Kebuntuan akhirnya terpecah setelah di menit 19 Joe Cole membawa tim tamu unggul, di awali aksi pemain Prancis mereka Florent Malouda yang menusuk dari kiri melewati Rio Ferdinand dan Darren Fletcher.
Ia mengirim umpan ke tengah, di sana Joe Cole memotongnya dengan tendangan back heel (tumit) untuk membuat bola mengarah ke pojok gawang United, mengecoh Edwin Van Der Sar.
Kemudian dua kejadian menarik menghiasi laju babak pertama, yang pertama United mengklaim mereka layak mendapat penalti setelah Park Ji Sung nampak berbenturan dengan Yuri Zhirkov di kotak penalti, namun wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran.
Kemudian selang beberapa saat giliran Chelsea yang mengalami hal yang serupa, aksi Anelka dihadang Gary Neville dan terjatuh di kotak terlarang United wasit Mike Dean kembali mengambil keputusan yang sama, bukan sebuah pelanggaran.
Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan tim tamu di skor 0-1, babak kedua dimulai dengan dominasi tuan rumah kali ini mereka mengambil alih penguasaan laga dan berulang-ulang mengancam gawang Chelsea, Berbatov sering kali menjadi aktor utama namun penyelesaiannya masih terus gagal.
Terhitung hingga menit ke 69 Chelsea terus tertekan. Kepiawaian Cech dan juga bek Paolo Ferreira yang berhasil menyelamatkan mereka, sadar terus dalam ancaman Ancelotti membuat perubahan Anelka ditarik Drogba masuk.
Tak lama kemudian Salomon Kalou juga dimasukkan, kemudian United mengganti Park Ji Sung dengan pemain muda asal Italia, Federico Macheda. Hasilnya ternyata manjur Ivory Coast Connection membuat Chelsea menggandakan keunggulan.
Kerja sama Salomon Kalou dengan Didier Drogba membuahkan hasil, sepakan penyerang Pantai Gading tersebut dari sisi kanan tidak bisa dihalau oleh Van Der Sar, The Blues memimpin 2-0 menit ke-79.
Kedudukan tersebut tidak bertahan lama selang 3 menit kemudian United mampu memperkecil ketertinggalan, Nani yang mengirim umpan silang ke kotak penalti di potong oleh Cech namun bola malah memantul mengenai perut Macheda dan mendorong bola masuk ke gawang tim tamu 2-1 di menit ke-81.
Dan hasil tersebut menjadi penutup skor akhir laga Big Match ini, Chelsea kini melejit memimpin kembali Liga Premier dengan poin 74 unggul 2 poin dari United dengan poin 72, hal ini juga membuat The London Blues lebih favorit untuk meraih mahkota di akhir musim nanti namun dengan catatan jika mereka mampu mempertahankan keunggulan ini pastinya. (bola/lex)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 2 Januari 2026 02:40 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 02:34 -
Liga Spanyol 2 Januari 2026 02:30 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 01:54 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 01:29 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 23:24
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...







:strip_icc()/kly-media-production/medias/5441634/original/034864300_1765513701-1000646600.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5460750/original/026876000_1767281764-wanita-peluk-wowo-ad32f5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5460749/original/016468500_1767281493-sequence-08-d604e1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460728/original/045861800_1767276797-TNI_AL_bongkar_penyelundupan_ratusan_ayam_asal_Filipina.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2320823/original/081726300_1533547808-1533547808795595a12a057c17a3-1511170135-68a924bc8b749cf5e5e988632909e917.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460698/original/043767900_1767267992-Kecelakaan_maut_ojol_dengan_ambulans_di_Palangka_Raya.png)

