
Bola.net - Romelu Lukaku mengungkapkan bahwa ia sendiri yang berbicara kepada allenatore Inter Milan, Simone Inzaghi ketika ada tawaran dari Chelsea yang masuk.
Usai sukses membawa Inter meraih Scudetto dan meraih gelar pemain terbaik Serie A musim 2020/21 kemarin, Lukaku akhirnya memutuskan kembali ke klub lamanya, Chelsea.
Untuk merekrut Lukaku kembali, Chelsea berani merogoh koceknya sedalam 115 juta euro. Ia pun menjadi pembelian termahal The Blues sepanjang sejarah berdirinya klub.
Pengakuan Lukaku
Usai perburuan mereka terhadap Erling Haaland tak membuahkan hasil, Chelsea memang langsung mengalihkan target mereka kepada Lukaku.
Lukaku pun menyadari adanya minat yang sangat serius dari Chelsea. Penyerang internasional Belgia itu pun sudah tahu bahwa ia tak bisa menolak pinangan The Blues.
“Dengan tawaran ketiga Chelsea, saya tahu itu serius dan saya tidak di sana lagi,” ujar Lukaku kepada media Belgia, HLN.
Cerita Lukaku
Lebih lanjut, Lukaku menceritakan langkah yang ia tempuh untuk meminta izin pindah ke Chelsea, yakni dengan menemui Inzaghi yang belum lama ditunjuk menggantikan Antonio Conte.
Dalam kesempatan tersebut, Lukaku mengakui bahwa Inter sudah berjasa menolongnya ketika merekrutnya dari Manchester United pada 2019 lalu. Namun, tawaran Chelsea kali ini benar-benar tak bisa ditolak.
“Chelsea menawarkan 110 juta euro plus Zappacosta, tetapi Inter menolak, jadi saya pergi ke kantor [Simone] Inzaghi untuk meminta kesepakatan," ungkap Lukaku.
"Saya memberi tahu Inzaghi: 'Inter menarik saya keluar dari kekacauan, tapi saya ingin pergi hanya karena Chelsea'." tukasnya.
Sumber: HLN
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)

