
Bola.net - - Legenda Arsenal, Lauren Bisan, memberi saran yang cukup unik kepada pihak klub. Lauren menyarankan agar Arsenal memulangkan kembali Alexis Sanchez yang kini tidak mendapatkan tempat di Manchester United.
Alexis Sanchez pindah dari Arsenal untuk pindah ke United pada Januari 2018 yang lalu. Sejak saat itu, pemain asal Chile tidak pernah menemukan performa terbaiknya.
Satu setengah musim membela Setan Merah, Alexis Sanchez dinilai telah menjadi pemain yang berbeda. Dia tidak lagi menjadi pemain yang menakutkan bagi bek lawan. Catatan tiga gol di pentas Premier League jadi bukti performanya tidak cukup baik.
Melihat performa Alexis Sanchez yang tidak bagus, United pun berniat untuk melepasnya. Hanya saja, sejauh ini belum ada klub yang berminat membeli pemain berusia 30 tahun. Gaji besar jadi kendala penjualannya.
Lauren pun menyarankan agar Arsenal membelinya kembali. "Itu bergantung apakah dia adalah pemain yang akan dinikmati oleh Unai [Emery, manajer Arsenal] atau tidak," ucap Lauren dikutip dari AmericanGambler.
Simak komentar lengkap dari Lauren Bisan di bawah ini ya Bolaneters.
Diterima dengan Baik
Antara Arsenal dan Manchester United punya rivalitas yang cukup sengit. Kepindahan pemain dari kedua klub acap kali menjadi kontroversi. Sebelum Alexis Sanchez, ada nama Robin van Persie yang membelot dari London ke Old Trafford.
Namun, Lauren yakin bahwa fans Arsenal bisa menerima kembalinya Alexis Sanchez dengan baik. Bukan hanya para fans, tapi juga seluruh anggota skuad Arsenal. Sebab, Alexis Sanchez masih seorang pemain top yang bisa membuat tim lebih kuat.
"Sanchez adalah pemain hebat dan pemain hebat akan selalu diterima di Arsenal. Jika Emery ingin membelinya lagi karena secara mental dia sudah lama tidak bermain, itu akan jadi tambahan yang bagus," kata pria 42 tahun.
Hanya saja, The Gunners, seperti halnya klub lain yang ingin membeli Alexis Sanchez, harus berunding ulang tentang gajinya. Sebab, eks pemain Udinese saat ini menerima gaji 500 ribu pounds dalam satu pekan dari United.
Alexis Sanchez sendiri pernah bermain untuk Arsenal selama tiga setengah musim. Selama membela Meriam London, sebanyak 80 mampu dia cetak dalam 166 kali pertandingan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)

