
Bola.net - Liverpool harus kehilangan Virgil van Dijk karena cedera. Namun, mantan bek kiri The Reds Jose Enrique meyakini Joe Gomez dan Joel Matip bisa membentuk duet pertahanan yang bagus di Premier League.
Seperti yang diketahui, Liverpool saat ini memang harus kehilangan Van Dijk untuk jangka waktu yang lama. Hal tersebut dikarenakan cedera yang dialami sang pemain.
Bek Belanda itu mengalami cedera ACL di lutut kanannya. Cedera tersebut didapat Van Dijk setelah mendapat tekel horor dari kiper Everton Jordan Pickford.
Van Dijk harus menjalani operasi untuk memulihkan lututnya itu. Mantan pemain Southampton itu diprediksi bakal menepi selama lebih dari enam bulan.
Tetap Optimistis
Kehilangan Van Dijk tentu saja menjadi kabar buruk bagi Liverpool. Meski begitu, Enrique berharap skuad The Reds tetap optimistis setelah kehilangan Van Dijk.
"Ketika Anda kehilangan salah satu pemain terbaik Anda, atau pemain terbaik jika Anda mau, saya berharap para pemain bereaksi dengan baik untuk ini," kata Enrique kepada LFC TV.
“Tapi meski begitu kita harus optimistis."
Duet Gomez dan Matip
Enrique meyakini kalau Joe Gomez dan Joel Matip bisa bermain dengan baik di jantung pertahanan Liverpool selagi absennya Van Dijk. Enrique menaruh kepercayaan penuh kepada mereka.
“Jelas, jika Matip dan Gomez terus bugar, beri tahu saya duet yang lebih baik di Premier League daripada mereka.
"Ini adalah duet yang sangat bagus."
Sumber: Inside Futbol
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 20 Januari 2026 13:056 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 14:18 -
Otomotif 20 Januari 2026 14:10 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 14:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 13:59 -
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 13:42
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478116/original/036851400_1768892502-Polisi_mengamankan_pelaku_penusukan_di_Pringsewu__Lampung_yang_sempat_diamuk_massa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)

