
Bola.net - Manchester United diminta berhati-hati mengambil keputusan perihal status kapten tim. MU sebaiknya tidak buru-buru mencopot ban kapten dari Harry maguire.
Sekitar sebulan terakhir, wacana mencopot ban kapten dari Maguire mulai panas dibicarakan di media Inggris. Maguire dianggap tidak cocok jadi kapten Setan Merah.
Performa bek Ingris itu memang terbilang mengecewakan pada musim 2021/22 lalu. Oleh sebab itu, muncul gagasan melepas ban kapten Maguire untuk membantunya bermain lebih baik.
Biar begitu, kini MU akan memulai babak baru di bawah Erik ten Hag. Seharusnya setiap pemain mendapatkan kesempatan baru, termasuk Maguire.
12 bulan menyulitkan
Gagasannya, dengan melepas ban kapten, Maguire bisa bermain tanpa tekanan ekstra. Musim lalu dia sering dikritik fans karena dianggap melakukan blunder-blunder fatal.
Masalahnya, mencopot ban kapten tidak menjamin Maguire akan bermain lebih baik. Setidaknya itulah pendapat analis Premier League, Paul Robinson.
"Performa Maguire musim lalu memang buruk. Dia kesulitan baik di klub maupun di level internasional dan itu terlihat jelas," ujar Robinson di Football Insider.
"Meskipun begitu, Maguire menjalani 12 bulan yang sulit. Untungnya sekarang dia akan mendapatkan kesempatan baru di bwah pelatih baru."
Seorang pemimpin
Menurut Robinson, tidak masuk akal mengkritik status kapten Maguire. Dia yakin pemain seperti Maguire memang pantas mengenakan ban kapten MU.
"Saya muak mendengar kritikan terhadap status kaptennya. Tidak masalah siapa yang mengenakan ban kapten, seharusnya itu tidak relevan. Maguire adalah seorang pemimpin," sambung Robinson.
"Tidak ada gunanya melepas ban kapten dari dia. Dia hanya membutuhkan kesempatan baru."
"Dia juga akan terbantu ketika Raphael Varane benar-benar fit. Bermain dengan Lindelof tidak membantu dia," tandasnya.
Sumber: Bola, Football Insider
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Bagaimanapun Caranya, Man United Harus Dapatkan Frenkie De Jong!
- Chelsea Mau Rekrut Ousmane Dembele? Pikir-Pikir Dulu Deh
- Arsenal Bidik Raphinha dan Gnabry Sekaligus, Awas Malah Gagal Keduanya!
- Tawaran Chelsea dan Newcastle untuk Milinkovic-Savic Kembali Dimentalkan Lazio
- Daripada Neymar, Chelsea Mending Rekrut Cristiano Ronaldo
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)

