
Bola.net - Sebuah informasi menarik datang dari Thomas Partey. Gelandang anyar Arsenal itu disebut sempat digoda Chelsea dan Juventus di bursa transfer musim panas.
Partey sebagai salah satu gelandang terbaik Atletico Madrid dilaporkan banyak diminati oleh beberapa klub. Kemampuannya yang komplet membuat banyak klub jatuh hati padanya.
Pemain Timnas Ghana itu akhirnya meninggalkan Atletico Madrid di deadline day. Setelah Arsenal menebus klausul rilisnya yang bernilai 50 juta Euro.
Pihak Partey menyebut bahwa ada banyak tim yang tertarik dengan sang gelandang. "Kami tidak terganggu dengan rumor-rumor yang beredar, karena kami berharap tim-tim besar mengejar Partey," ujar sang ayah, Jacob Partey kepada My Joy Online.
Baca komentar lengkap sang ayah di bawah ini.
Dua Klub Besar
Jacob menyebut bahwa sebelum Arsenal merekrut Partey, ada beberapa klub yang mencoba mendapatkan jasanya.
Salah duanya adalah raksasa Inggris dan Italia, Chelsea dan Juventus.
"Kami tahu bahwa Juventus, Chelsea dan beberapa klub lain meminati Thomas. Namun kami tahu bahwa Tuhan punya jalan tersendiri bagi kami."
Beri Petuah
Sang ayah menyebut Partey nyaris menolak Arsenal karena mereka tidak bermain di UCL. Namun ia memberikan petuah kepada sang gelandang sehingga ia pindah ke Arsenal.
"Saya tahu bahwa ia ingin bermain di klub yang tampil di Liga Champions. Namun saya menyarankan agar ia bermain di klub yang tidak bermain di UCL dan membantu mereka lolos ke Liga Champions."
"Saran saya selain transfer besar itu, ia harus tetap berlatih keras dan tidak kehilangan fokus. Ia tidak boleh mengejar wanita agar ia tidak flop. Ia sangat menerima saran saya itu." ujarnya.
Laga Debut
Partey berpotensi debut di Arsenal pada akhir pekan nanti.
Saat The Gunners berhadapan dengan Manchester City di lanjutan Premier League yang digelar di Etihad Stadium.
(My Joy Online)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:01Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:00 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:49 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:45
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
