
- Nama pemain muda Fulham, Ryan Sessegnon, berulang kali disebut akan pindah ke klub Premier League lainnya, Manchester United. Namun ia menegaskan bahwa dirinya sejak awal tidak tertarik untuk tinggalkan The Whites.
Pemain yang baru menginjak umur 18 tahun tersebut berperan besar dalam kesuksesan The Whites promosi ke Premier League. Ia turut tampil dalam laga final play-off Championship melawan Aston Villa bulan Mei lalu.
Peran Sessegnon terbilang vital, terbukti dengan catatan 52 penampilan di seluruh kompetisi. Selain itu, ia juga berhasil membukukan 16 gol serta delapan assist pada musim kemarin.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Setia Kepada Fulham
Performanya itu membuat banyak klub tertarik menggunakan jasanya, termasuk Manchester United. Pada musim panas kemarin, namanya berulang kali disebut akan bergabung dengan pasukan Jose Mourinho tersebut.
Namun, Sessegnon menegaskan bahwa dirinya tidak punya ketertarikan untuk menyeberang ke Old Trafford. Kesetiaan membuatnya memutuskan bertahan di klub yang membesarkan namanya itu.
"Saya selalu ingin bertahan [di Fulham]. Saya slelau fokus untuk tinggal dan bermain untuk Fulham," ujar Sessegnon kepada The Mirror beberapa waktu lalu.
"Fulham adalah klub satu-satunya yang saya kenal. Saya merasa nyaman di Fulham pada saat ini, dan walau hanya beberapa menit di lapangan, saya hanya ingin bermain," lanjutnya.
Ambisi Besar
Walau hanya membela The Whites, Sessegnon tetap punya ambisi yang besar untuk karirnya. Ia mengaku ingin meraih banyak trofi bergengsi serta masuk dalam skuat timnas Inggris suatu hari nanti.
"[Saya ingin] bermain untuk Inggris, tampil di Liga Champions, dan bermain di kompetisi besar untuk negara saya," tambahnya.
"[Saya ingin] bermain di Piala Dunia, Piala Eropa, menjuarai Premier League - meraih trofi sebanyak mungkin," tutupnya.
Klubnya sendiri mungkin saja telah menghalangi MU untuk mendapatkan Sessegnon. Tetapi beberapa laporan menyebutkan bahwa The Red Devils mungkin saja akan kembali mengejarnya pada bulan Januari nanti.
Saksikan Juga Video Ini
Rangkuman hasil pekan keenam Premier League 2018/2019 bisa Bolaneters simak melalui tautan video di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10 -
Liga Champions 20 Januari 2026 10:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 09:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
