
Bola.net - - Kepercayaan para fans Arsenal pada Arsene Wenger sepertinya sudah mencapai titik nadir. Dalam sebuah survei, sebanyak 88 persen tidak lagi menghendaki Wenger jadi pelatih Arsenal pada musim 2018/19.
Survey tersebut dilakukan oleh salah satu kelompok fans Arsenal yang punya pengaruh kuat yakni Arsenal Supporters' Trust [AST]. Survei ini dilakukan secara online dan lewat sebuah pertemuan langsung. Survei diikuti olah para anggota AST.
Hasilnya, mayoritas ingin Wenger tidak lagi menjabat sebagai manajer pada musim depan. Hanya 7 persen suara yang ingin Wenger mendapatkan perpanjangan kontra. Sementara, 5 persen suara mengaku belum tahu keputusan yang tepat.
Hasil survei ini pun diumumkan secara terbuka oleh AST dan nantinya juga akan dilaporkan kepada bos Arsenal, Ivan Gazidiz pada hari Sabtu mendatang.
"Dalam sebuah survei yang dilakukan secara online dan pada pertemuan malan ini, 88 persen anggota AST memilih Arsenal mengakhiri kontrak Wenger pada musim panas ini. [7 persen ingin bertahan dan 5 persen tidak tahu]," tulis AST lewat akun twitter resminya.
"Pernyataan tertulis akan kami sampaikan pada Gazidiz pada hari sabtu," sambung pernyataan AST.
In a survey conducted online & at tonight’s meeting 88% of AST members vote for Arsenal ending Arsene Wenger’s contract when position reviewed this summer (7% for staying on & 5% don’t know yet). Written comments will be given to Gazidis on Saturday
— AST (@AST_arsenal) March 5, 2018
Arsenal saat ini sedang dalam posisi yang tidak ideal. Empat laga terakhir The Gunners selalu menelan kekalahan. Arsenal juga terancam tidak berada di empat besar klasemen akhir Premier League pada musim 2017/18 ini.
Satu-satunya harapan Arsenal ada di Liga Europa. Namun, Mesut Ozil dan kolega akan mendapatkan tantangan yang tidak mudah dari AC Milan pada babak 16 besar.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

