
Bola.net - - Sebuah peringatan diberikan Gennaro Gattuso kepada timnya jelang pertandingan melawan Lazio dini hari nanti. Gattuso menilai anak asuhnya tidak boleh bermain dengan sombong pada laga tersebut.
Dini hari nanti, AC Milan akan menghadapi sebuah partai krusial. Mereka akan memainkan pertandingan leg pertama semi final Coppa Italia melawan Lazio.
Jelang laga ini, Milan memang tengah berada dalam momentum yang positif. Skuat Rossonerri belum terkalahkan di lima pertandingan terakhir mereka, di mana pada perempat final Coppa Italia kemarin mereka mengalahkan Napoli dengan skor 2-0.
Gattuso sendiri berharap timnya tidak besar kepala pada pertandingan ini. "Ya, kami memang sedang berada dalam rentetan hasil yang baik," buka Gattuso kepada Rai Sports.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Bukan Lawan Enteng
Gattuso menegaskan bahwa pertandingan semi final nanti akan berjalan dengan sangat ketat.
Ia percaya Lazio bukanlah lawan yang bisa dipandang sebelah mata oleh timnya.
"Sejauh ini banyak orang mengunggulkan kami untuk memenangkan pertandingan ini, namun kami harus ingat kami akan menghadapi salah satu tim kuda hitam di sepakbola Italia pada pertandingan kali ini."
Bisa Ladeni
Gattuso sendiri menegaskan bahwa timnya siap untuk menghadapi pertandingan melawan Lazio nanti.
Ia menyebut pasukannya memiliki kemampuan yang memadai untuk menghadapi tim asal Ibukota Italia tersebut.
"Kami benar-benar menghormati Lazio dan kami tahu bahwa kami akan menghadapi pertandingan yang sangat sulit. Namun kami akan menghadapi partai ini dengan rendah hati." tandasnya.
Modal Apik
Milan berangkat ke Olimpico Stadium dengan modal yang apik setelah mengalahkan Empoli dengan skor 3-0 pada akhir pekan nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Liga Italia 19 Januari 2026 14:39Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)

