
Bola.net - Real Madrid mendapatkan halangan baru dalam mendatangkan Fabian Ruiz. Gelandang Napoli itu kini masuk dalam radar Barcelona.
Ruiz merupakan salah satu pemain kunci di skuat Napoli. Ia sudah menjadi pengatur permainan I Partenopei sejak dua tahun yang lalu.
Real Madrid sudah lama kesengsem dengan pemain Timnas Spanyol itu. Mereka beberapa kali digosipkan ingin memboyong sang pemain ke Bernabeu.
Menukil dari AS, Real Madrid berpotensi gagal mengamankan jasa Ruiz. Karena sang gelandang kini masuk dalam radar rival mereka, Barcelona.
Simak situasi transfer Ruiz di bawah ini.
Pengganti Wijnaldum
Menurut laporan itu, Ruiz nantinya diplot sebagai pengganti Georginio Wijnaldum.
Pemain Timnas Belanda itu seharusnya merapat ke Barcelona di musim panas ini. Namun di detik-detik akhir, Wijnaldum berubah pikiran dan memutuskan bergabung dengan PSG.
Nantinya Ruiz diplot untuk menggantikan peran Wijnaldum sebagai mesin baru lini tengah El Blaugrana.
Ingin Pergi
Menurut laporan tersebut, kans Barcelona untuk mengamankan jasa Ruiz cukup terbuka lebar.
Sang gelandang dilaporkan ingin pergi dari Napoli. Ia ingin mencari tantangan baru dalam karirnya.
Sang gelandang juga tertarik kembali bermain di La Liga, dan ia menilai Barcelona akan jadi opsi yang bagus untuk karirnya.
Harga Mahal
Barcelona punya kendala besar untuk mendatangkan Ruiz.
Napoli hanya mau menjualnya di angka 80 juta Euro di musim panas nanti.
(AS)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:36 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)

