
Bola.net - - John Terry mengatakan bahwa rasa lapar dan keinginan untuk terus memenangkan gelar telah membuat ia memutuskan untuk terus bermain, meski usianya tidak lagi muda.
Kapten itu sempat mengumumkan akan pergi dari klub di pertengahan musim lalu, usai tidak mendapatkan kontrak baru dari klub. Namun kehadiran Antonio Conte membuat ia akhirnya dipertahankan lagi selama satu musim ke depan.
Dan Terry mengatakan ia masih punya gairah yang luar biasa untuk membantu Chelsea memenangkan lebih banyak trofi, meski belakangan ia minim mendapat kesempatan bermain.
"Ketika saya melihat tim lain juara, hal itu membuat saya marah, hal itu membuat saya jijik, anda merasa sudah membuat orang lain kecewa. Saya bisa ada di posisi saya sekarang, karena rasa lapar itu. Ada banyak pemain muda yang lebih baik dari saya dulu, namun saya yang lebih menginginkan ini," tutur Terry di Evening Standard.
"Saya masih ada di sini sekarang, di usia 35. Anda merindukan perasaan ketika menjadi juara, menjadi yang terbaik. Tidak ada yang bisa menggantikan itu. Sebagai pemain, di akhir musim, ketika anda melihat tim lain juara, saya bahkan tak bisa melihatnya, itu menyakitkan."
"Inilah mengapa saya masih ingin terus bermain, saya ingin memenangkan trofi untuk klub. Saya sudah lama membela Chelsea dan ingin memberikan fans sesuatu yang bisa mereka rayakan di akhir musim."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:23
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...