
Bola.net - Rumor ketertarikan Tottenham terhadap Willian nampaknya bukan isapan jempol belaka. Winger Chelsea itu kini tengah dipepet oleh The Lillywhites.
Dalam lima tahun terakhir, Willian punya reputasi yang bagus di Inggris. Ia dikenal sebagai salah satu winger terbaik di EPL berkat performa impresifnya di lini serang The Blues.
Namun Willian diberitakan bakal 'cerai' dari Chelsea di musim panas nanti. Menyusul tuntutan kontraknya tidak dipenuhi manajemen The Blues.
Football Insider mengklaim bahwa Willian kemungkinan akan melanjutkan karirnya di Inggris musim depan. Sang winger diyakini bakal bergabung dengan Tottenham Hotspur.
Simak situasi transfer Willian selengkapnya di bawah ini.
Idaman Mourinho
Laporan itu menyebut bahwa Willian sudah lama diincar oleh pelatih baru Tottenham, Jose Mourinho.
Pelatih asal Portugal itu mengenal baik sang winger. Pasalnya ia adalah sosok yang membawa Willian ke Inggris saat masih menjabat sebagai manajer Chelsea.
Mourinho diberitakan butuh winger berpengalaman di timnya sehingga ia ingin menyomot Willian di musim panas nanti.
Mulai Dekati
Menurut laporan tersebut, pihak Tottenham kini mulai aktif mendekati perwakilan Willian.
Mereka disebut tengah intens berkomunikasi dengan Kia Joorabchian. Mereka membahas kemungkinan kepindahan Willian ke London Utara.
Sejauh ini permbicaraan kedua pihak itu berjalan dengan positif. Jadi ada kemungkinan yang besar bagi Willian untuk menjadi bagian dari Tottenham musim depan.
Faktor Keluarga
Willian diyakini besar kemungkinan akan menerima tawaran Tottenham tersebut.
Keluarganya diberitakan sudah nyaman tinggal di kota London sehingga Willian memprioritaskan pindah ke klub yang bermukim di kota London.
(Football Insider)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:31 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 09:13 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:11 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 09:10 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
