
Bola.net - - Mantan pemain Inter Milan, Juan Sebastian Veron, mengatakan bahwa manajer Atletico Madrid, Diego Simeone, mungkin akan menangani tim Serie A di masa mendatang.
Simeone mulai dianggap sebagai salah satu manajer top Eropa usai ia berhasil membuat Atletico Madrid menjadi salah satu klub klub hebat di benua biru. Los Rojblancos sukses memenangkan La Liga dan Liga Europa, serta dua kali masuk final Liga Champions di tiga musim terakhir.
Prestasi itu membuat Simeone kemudian dikaitkan dengan banyak klub di musim panas. Salah satunya Inter Milan, tim yang pernah ia bela sebagai pemain antara 1997 hingga 1999.
Dan Veron kemudian tak menampik jika Simeone memang punya kans besar untuk kembali ke Giuseppe Meazza suatu saat nanti.
Juan Sebastian Veron
"El Cholo tengah mengikuti gairahnya dan mungkin Inter akan menjadi tim berikutnya," tutur Veron menurut AS.
"Inter adalah sebuah tim yang amat teridentifikasi dengan karakternya."
Simeone musim ini mampu kembali menunjukkan kerja yang bagus di Atletico. Timnya masih bertahan di babak perempat final Liga Champions dan mereka juga duduk di peringkat tiga klasemen sementara La Liga.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:44
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:33
-
Bolatainment 21 Oktober 2025 15:47
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Arsenal vs Atletico Madrid
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:39
Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:22
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 19:16
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 19:13
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 18:40
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 18:09
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...