
Bola.net - Hasil imbang yang didapat Manchester United saat berjumpa Newcastle tentu tidak cukup bagus. Apalagi, situasi tampak makin pelik karena Cristiano Ronaldo 'kabur' begitu saja ke ruang ganti begitu laga usai.
United berjumpa Newcastle pada pekan ke-19 Premier League, Selasa (28/12/2021) dini hari WIB. Pada duel yang digelar di St James' Park itu, Setan Merah harus puas dengan skor imbang 1-1.
United secara mengejutkan tertinggal lebih dulu. Pada menit ke-7, Allain Saint-Maximin membobol gawang David de Gea lewat sepakan terukur. United beruntung punya Edinson Cavani yang menyamakan skor pada menit ke-71.
Lantas, mengapa Ronaldo kabur dari lapangan usai laga? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Tampil Buruk, Kabur, dan Kena Marah!
Ronaldo bisa dibilang tampil buruk pada duel melawan Newcastle. Terlepas dari minimnya suplay bola, Ronaldo nyatanya tidak menciptakan satu pun momen berbahaya untuk pertahanan The Magpies.
Ronaldo hanya melepas dua shots sepanjang laga, tidak ada yang tepat sasaran. Ronaldo juga tidak melepas satu pun umpan kunci!
Situasi itu diperparah dengan aksinya yang langsung kabur ke ruang ganti begitu laga usai. Ronaldo tidak tampak menyapa fans atau bersalaman dengan pemain lain. Aksi ini dikecam eks kapten United, Gary Neville.
"Kami berbicara tentang bahasa tubuh. Kami sudah membahasnya di awal musim, saat dia kabur lawan Everton. Dia kabur lagi malam ini. Dia kabur di Watford. Itu sangat buruk untuk contoh bagi pemain muda," ucap Neville.
Apa Kata Ralf Rangnick?

Manajer Manchester United, Ralf Rangnick tidak ambil pusing dengan kritik yang dilayangkan Gary Neville pada Ronaldo. Pria asal Jerman menilai Ronaldo melakukan hal tersebut karena respon situasi di lapangan.
"Saya kira hari ini bukan masalah bahasa tubuh, itu lebih masalah fisik, memenuhi tuntutan dengan kecepatan, tempo, fisik, efek sampingnya adalah bahasa tubuh sesudahnya. Saya kira masalah utamanya bukan itu," kata Rangnick.
Well, bagaimana pun ini bukan kali pertama Ronaldo langsung masuk ke ruang ganti begitu laga usai saat United meraih hasil buruk. Lantas, soal performa Ronaldo, simak reaksi para fans di bawah ini ya Bolaneters:
Kecewa!
Liat ronaldo juga asli kecewa bgt. Seharusnya dia senior mainnya lebih dewasa. That's why rooney kontra dgn ronaldo
— dwi daulay. (@dwiputradly) December 27, 2021
Cadangin saja
Beneran harus di cadangin nih Ronaldo sama Rashford besok besok, mending Cavani kalo main, dapet bola persentase golnya 85 persen dibanding 2 penyakit itu.
— Egik Pratama (@cawet_aparat14) December 27, 2021
Tidak haram kok
unpopular opinion: Ronaldo nggak cocok sm skema Rangnick. Begitupun dgn skema Ole sebenernya. Nge-bench Ronaldo bukan sebuah keharaman kok. Cavani deserves to replace him as starter.
— xoxo (@psychobreeze) December 27, 2021
Beban
Ronaldo beban tim, udah saatnya pensiun. teori juventus "ronaldo peruak tim ternyata benar adanya"🤣🤣 emyu bubar aja
— billsky (@svbilyalov) December 28, 2021
Lebih butuh Cavani
Butuh seorang Cavani dibanding Ronaldo, Rashford dkk untuk imbangi Castle yg calon degradasi.
— Djuf (@Weroy5) December 28, 2021
Ancur-ancuran
'Kamu kebobolan 1 gol tp cetak 2 gol U still win the game' 😂#NEWMUN
Kerjaan Ronaldo di lapangan
Ronaldo 90 menit cuma ngomel2 ke wasit dan angkat tangan doang
— DMS (@Dimas_PD22) December 27, 2021
Match berikutnya mainin cavani, cadangin Ronaldo
Gak layak
Ronaldo udh gak layak main 90 menit, usia ga bisa boong. Rangninck harus berani ganti ronaldo.
— Fabrizio Romano (@zamursyids) December 27, 2021
No debat!
Ronaldo udh abis lah anying, gak usah debat lagi cape gw liatnya marah-marah doank kerjaannya. Umur gak bisa boong. ✌️✌️✌️
— Gumba (@Gumba847996161) December 27, 2021
Pensiunable
Ronaldo, faktor dan problem usia, kerjaannya kesel mulu, padahal performanya sendiri yg pensiunable
— Harish Maulana (@harish_farabi) December 27, 2021
Ronaldo kena kutukan nomor 7?
gw rasa kutukan nomor tujuh di emyu malah kena ke ronaldo sendiri dah
— green day setiap hari (@IyelKela) December 27, 2021
Benarkah?
sebenernya bukan Ole yg salah tp kedatangan Ronaldo yg merubah semua rencana Ole.
— gυм8σ (@shelovesgumBo) December 27, 2021
Gemes
Sekarang logikanya gini, lu punya Ronaldo sebagai target man, kenapa malah masang Greenwood dan Rashford yang jelas-jelas bukan tipe yang suka "ngasih".
— Angga Pras (@angga_pu00) December 27, 2021
Sancho padahal ada lohh.. gemes bgt 🥶
Ya!
Cavani starter...
— 寂しい (@refanka23) December 27, 2021
Ronaldo udah fokus endorse aja... liat fadil biar seru endorsenya..
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 5 Pelajaran Newcastle United vs Manchester United: Siapa Bilang Cavani Sudah Habis?
- Imbang Kontra Newcastle, Manchester United Kembali ke Setelan Pabrik!
- Man of the Match Newcastle United vs Manchester United: Allan Saint-Maximin
- Hasil Pertandingan Newcastle United vs Manchester United: Skor 1-1
- Tanpa Pierre-Emerick Aubameyang, Arsenal Jadi Jauh Lebih Simpel
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 17:09 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 16:41 -
Liga Italia 24 Oktober 2025 16:39 -
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 16:37
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 17:09 -
Liga Champions 24 Oktober 2025 16:57 -
News 24 Oktober 2025 16:56 -
News 24 Oktober 2025 16:55 -
Bola Indonesia 24 Oktober 2025 16:46 -
Bola Indonesia 24 Oktober 2025 16:44
MOST VIEWED
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
- Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
- Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
- Guardiola Sebut Bintang Baru Man City Ini Salah Satu Talenta Terhebat yang Pernah Dilihatnya, Siapa Dia?
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5389191/original/039454500_1761190615-ibrahima_konate__2_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391155/original/082642200_1761299276-Petugas_resort_Labuan_Bajo_saat_menguburkan_komodo_yang_ditemukan_mati.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5390567/original/093703600_1761281225-Menteri_Energi_dan_Sumber_Daya_Mineral__ESDM__Bahlil_Lahadalia-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391048/original/001031500_1761295485-Dua_mahasiswi_di_Kupang_ditangkap_diduga_promosi_judi_online.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1813599/original/022311000_1514370644-000_UR5C8.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5384102/original/046932800_1760754888-WhatsApp_Image_2025-10-17_at_15.32.31.jpeg)

