
Bola.net - Gelandang Manchester United, Paul Pogba tak akan melakukan langkah yang ditempuh Philippe Coutinho ketika pindah dari Liverpool ke Barcelona. Demikian diyakini oleh pandit sepak bola Eropa, Gabriele Marcotti.
Nama Paul Pogba memang tengah santer dikabarkan akan meninggalkan Old Trafford musim panas ini dengan tujuannya bergabung dengan Real Madrid atau kembali ke Juventus.
Saat tengah hadir di sebuah event adidas di Tokyo beberapa waktu lalu, Pogba membuat rumor kepindahannya semakin kencang berhembus. Dalam komentarnya, ia mengindikasikan inilah waktu tepat untuk pergi.
"Ada banyak hal yang ada dalam benak saya. Saya sudah tiga tahun di Manchester dan telah melakukan hal luar biasa, beberapa momen bagus dan beberapa momen buruk, seperti pemain lain, seperti yang lain di mana pun itu," ujarnya.
"Setelah musim ini dan segala yang terjadi, dengan musim saya menjadi musim terbaik saya, ini bisa menjadi waktu bagus untuk memiliki tantangan baru di tempat lain," tambahnya.
Komentar itu pun memicu banyak komentar dan mengundang gosip transfer berdatangan. Maklum, namanya memang dikabarkan belum sepenuhnya memuaskan Manchester United sejak ia kembali ke Old Trafford pada musim panas 2016 silam.
Namun pandit ESPN Gabriele Marcotti percaya Pogba tak akan melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan Philippe Coutinho. Apa itu? Simak artikel selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters!.
Takkan Tiru Coutinho
Dalam keyakinannya, Marcotti menegaskan bahwa Pogba bukanlah sosok yang akan berpura-pura seperti Coutinho. Sebagaimana diketahui, Coutinho dianggap berpura-pura mengalami cedera punggung demi mencoba dan memaksa pindah dari Liverpool ke Barcelona dua tahun lalu.
"Ini tak akan menjadi situasi seperti Coutinho yang mana ia tiba-tiba mengirimkan surat keterangan sakit demi menuntut untuk pergi," ujarnya.
"Pogba sangat sadar akan citranya. Saya tahu bahwa beberapa orang tidak menyukainya tapi itu takkan ia lakukan," sambungnya.
Akan Berbicara Dengan Klub
Kemudian ditambahkan pula oleh Marcotti bahwa Pogba dan Manchester United akan berbicara sebelum menentukan keputusan. Beberapa di antara pembicaraan yang dia yakini adalah mengenai dengar pendapat misi klub, tawaran hingga siapa pemain yang akan didatangkan.
"Dengan cara yang sama saya pikir mereka akan harus saling berbicara dan berkata: 'Oke, lihat inilah penawarannya. Saya ingin pergi. Apa yang anda inginkan sebagai balasannya'. Atau 'Katakan pada saya apa rencana klub ini, siapa yang didatangkan, apa yang terjadi di sini, dan bila kalian mendatangkan dua, tiga atau empat pemain bagus, mungkin saya akan bertahan'. Mungkin seperti itu," lanjutnya.
"Saya pikir itulah sikap Pogba. Saya tentu saja tak akan melihat dia melakukan boikot atau mogok, atau mengirim surat sakit atau hal-hal tak masuk akal seperti itu," tambahnya.
"Ini tidak benar-benar ada dalam benaknya. Itu ada pada Mino Raiola, agennya yang melakukan itu, tapi bukan Pogba," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)

