
Bola.net - - Bos Arsenal Arsene Wenger mengaku senang melihat Pierre-Emerick Aubameyang yang bermurah hati memberikan kesempatan mengeksekusi penalti pada Alexandre Lacazette.
Arsenal kesulitan untuk bisa mencetak gol di babak pertama melawan Stoke City di matchday 32 Premier League di Emirates Stadium, Minggu . Namun pada akhirnya di babak kedua mereka bisa mencetak tiga gol sekaligus.
Aubameyang berhasil mencetak gol pertama Arsenal di menit 75 melalui titik penalti. Kemudian ia mencetak gol keduanya di menit 86.
Di menit 88, Arsenal mendapatkan penalti lagi. Bagi Aubameyang, penalti ini merupakan kesempatan emas baginya untuk bisa mencatatkan hattrick pertamanya bagi The Gunners. Namun alih-alih mengambilnya, ia malah menyerahkan peluang itu pada Lacazette.
Usai pertandingan, Wenger mengatakan sikap dermawan Aubameyang itu bagus bagus bagi Arsenal. Ia menyebut aksi tak egois pemain asal Gabon itu merupakan sinyal bahwa akan ada banyak hal bagus yang akan terjadi di masa depan.
"Saya suka itu," ujar sang Profesor pada Sky Sports News.
"Saya pikir striker yang murah hati adalah hal yang langka, dan ketika Anda melihatnya, Anda sangat bahagia, karena Anda tahu itu akan membuat tim jauh lebih baik," seru Wenger
Kemenangan itu sendiri membuat Arsenal mengoleksi 51 poin dari 31 pertandingan. Namun mereka tetap berada di posisi enam.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...