
Bola.net - Sebuah harapan datang bagi Manchester United untuk mendatangkan Aaron Wan-Bissaka ke Old Trafford. Crystal Palace diberitakan siap melepaskan sang bek ke MU jika Setan Merah merelakan Wilfried Zaha menjadi milik The Eagles seutuhnya.
Manchester United memang tengah ramai diberitakan mengincar tanda tangan Wan-Bissaka. Bek 21 tahun itu diberitakan menjadi buruan utama United untuk menjadi pengganti Antonio Valencia di sisi kanan pertahanan mereka.
Namun United sejauh ini kesulitan untuk mendatangkan Wan-Bissaka. Pasalnya Palace terus menerus menaikkan harga jual sang bek, sehingga United kesulitan meraihnya.
Namun dilansir The Express, United punya peluang untuk mendatangkan sang bek di musim panas nanti. Namun Setan Merah harus merelakan salah satu klausul dalam transfer Wilfried Zaha.
Seperti yang sudah diketahui, Zaha sempat tiga tahun berkarir di Manchester United. Namun sang winger gagal menembus tim utama Setan Merah sehingga ia dijual kembali ke Palace pada tahun 2015 silam.
Dalam kesepakatan transfer yang mencapai angka 4 Juta pounds itu, United memiliki klausul untuk mendapatkan keuntungan dari penjualan Zaha di masa depan. United akan mendapatkan sebagian dari hasil penjualan sang winger oleh Palace ke klub lain.
Zaha sendiri diberitakan akan meninggalkan Palace di musim panas ini, dan The Eagles ingin mendapatkan hasil yang maksimal untuk penjualan Zaha. Untuk itu mereka ingin menghapus klausul bagi hasil tersebut, di mana mereka siap memberikan diskon kepada United untuk transfer Wan-Bissaka sebagai kompensasinya.
Baca situasi transfer Wan-Bissaka di bawah ini.
Turunkan Harga
Menurut laporan tersebut, Crystal Palace mematok harga sekitar 60 juta pounds untuk Wan-Bissaka. Sang bek dihargai dengan mahal karena performanya yang apik musim lalu.
Selain itu Palace juga baru saja mengikat Wan-Bissaka dengan kontrak baru di tahun 2018 kemarin. Untuk itu mereka merasa sang bek layak dihargai dengan mahar transfer yang besar.
Namun jika United bersedia menghapus klausul bagi hasil penjualan Zaha, Palace bersedia menurunkan harga jual Wan-Bissaka di angka 40 juta pounds saja.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
News 22 Oktober 2025 17:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:12
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...