
Bola.net - - Pablo Zabaleta mengatakan bahwa para pemain Manchester City tidak pernah meragukan Josep Guardiola, meski mereka sempat melalui enam laga tanpa kemenangan.
City menang 3-1 atas Barcelona kemarin untuk terus mempertahankan kans lolos ke babak 16 besar Liga Champions - tiga hari setelah mengakhiri rekor rentetan tanpa kemenangan mereka dengan mengalahkan West Brom 4-0 di Premier League.
Zabaleta mengatakan City amat pantas meraih kemenangan atas Barca, atau yang pertama bagi mereka dalam enam pertemuan dengan tim Spanyol, dan percaya bahwa itu terjadi karena gaya permainan yang diterapkan oleh Guardiola di klub.
"Seluruh tim bermain dengan amat komplit. Mungkin di babak pertama Barcelona mendominasi laga, namun gol sebelum babak pertama amat penting untuk kepercayaan diri kami. Hal terpenting adalah kami menang dan kami harus terus melangkah maju," tutur Zabaleta pada ESPN.
"Kami memulai musim dengan baik, memenangkan semua pertandingan di Premier League dan Liga Champions, hingga kami mengalami momen sulit dan banyak orang bicara mengenai krisis atau mengatakan kami meragukan gaya bermain kami, namun kami memberikan respon di dua laga terakhir."
"Pep percaya dengan kerja keras, ia percaya dengan apa yang kami lakukan, apa yang ingin kami raih dan itulah cara terbaik untuk melakukan ini."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

