
Bola.net - Raksasa Italia AC Milan berhasil melakukan comeback ketika menghadapi Frosinone. Bertandang ke Stadio Benito Stirpe, Rossoneri menang dengan skor 3-2.
Milan menantang Frosinone pada laga pekan ke-23 Serie A 2023/2024, Minggu (4/2/2024) dini hari WIB. Sang tamu membuka skor melalui Olivier Giroud.
Tuan rumah bisa berbalik unggul melalui penalti Matias Soule dan Luca Mazzitelli. Milan kemudian bisa meraih kemenangan berkat gol Matteo Gabbia dan Luka Jovic.
Berkat hasil ini, Milan masih bertengger di peringkat ketiga klasemen Serie A dengan 49 poin. Sementara itu, Frosinone tertahan di peringkat 14 dengan perolehan 23 poin.
Dari laga ini, pelajaran apa saja yang bisa diambil? Simak ulasannya di bawah ini Bolaneters.
1. Harapan Scudetto Tetap Hidup
AC Milan meraih kemenangan penting di markas Frosinone. Tambahan tiga poin dari laga kali ini membuat Milan belum tersingkir dari perebutan gelar Serie A.
Milan kini berada di peringkat ketiga klasemen Serie A dengan mengoleksi 49 poin. Mereka berjarak empat angka di belakang posisi kedua Juventus yang menyimpan satu pertandingan, dan terpaut lima poin dari sang pemuncak Inter Milan yang baru memainkan 21 laga.
Bagi Milan, Serie A masih menyisakan 15 pertandingan lagi. Rafael Leao dan kolega tidak boleh membuang-buang poin lagi apabila masih ingin menjadi juara.
2. Gol Pertama Gabbia di Serie A
MG ☝️#FrosinoneMilan #SempreMilan pic.twitter.com/aZXCiPkhhr
— AC Milan (@acmilan) February 3, 2024
Matteo Gabbia dipercaya menjadi starter dalam pertandingan melawan Frosinone. Dia berduet dengan Simon Kjaer di jantung pertahanan.
Gabbia tampil baik dengan mencetak gol kedua Milan. Dia menjebol gawang Frosinone dengan sundulan menyambut umpan dari Olivier Giroud.
Gol ke gawang Frosinone menjadi gol yang cukup spesial bagi Gabbia. Ini merupakan gol pertamanya di Serie A.
Luka Jovic Sang Supersub
AC Milan harus berterima kasih kepada Luka Jovic dalam pertandingan ini. Gol pemain Serbia ini membawa Rossoneri menang di markas Frosinone.
Jovic baru masuk di babak kedua dengan menggantikan Christian Pulisic. Keputusan Stefano Pioli tersebut terbilang sangat tepat.
Tidak lama setelah turun ke lapangan, Jovic berhasil menjebol gawang Frosinone. Dia mencetak gol dengan menyambar bola liar di kotak penalti.
4. Mike Maignan Kembali Kebobolan
Pertahanan AC Milan terlihat cukup rapuh pada musim ini. Gawang Mike Maignan kini sudah kemasukan 25 gol dari 20 laga di Serie A.
Dalam pertandingan melawan Frosinone, Maignan kebobolan dua gol. Dia tidak bisa berbuat banyak dalam menghalau penalti Matias Soule.
Untuk gol kedua, dia gagal menghalau tendangan Luca Mazzitelli. Kini Stefano Pioli punya pekerjaan besar untuk memperbaiki kinerja lini belakang timnya.
5. Matias Soule Cetak Rekor
Matias Soule menjadi pemain yang sangat menonjol di skuad Frosinone saat ini. Pemain pinjaman dari Juventus tersebut tampil cukup tajam bersama klubnya.
Soule mencetak satu gol dalam pertandingan melawan AC Milan. Dia menjebol gawang Mike Maignan dengan tendangan penalti.
Kini Soule sudah mencetak 10 gol dari 21 pertandingan Serie A. Dia menjadi pemain pertama yang mencetak setidaknya 10 gol untuk Frosinone dalam satu musim di divisi teratas.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 16:25
PSV Eindhoven vs Napoli: Kota Teknologi Bertemu Kota Seni di Liga Champions
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:22
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 19:16
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 19:13
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 18:40
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...