
- Harapan Inter Milan untuk mendapatkan jasa pemain Porto, Hector Herrera, pada bulan Januari nanti semakin menipis. Sebab sang agen menyatakan kliennya tidak akan pergi karena masih menghormati kontraknya dengan klub saat ini.
Performa apik dari Herrera bersama Porto membuat banyak klub besar mengidamkan jasanya. Catatan lima gol yang diciptakan gelandang tersebut sudah cukup untuk membuat Real Madrid, Arsenal, hingga Inter Milan kepincut dengannya.
Beberapa tim mencoba untuk memboyongnya pada bursa transfer musim panas kemarin. Namun kegigihan Porto untuk mempertahankannya membuat Herrera kini masih mengenakan seragam biru-putih sampai sekarang.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Gabriel Moraes.
Tidak Akan Pergi
Namun Inter Milan nampaknya menjadi salah satu klub yang belum menyerah untuk mendapatkan jasanya. Menurut laporan dari berbagai sumber, klub raksasa Serie A itu ingin membajaknya pada bursa transfer Januari nanti.
Namun sang agen, Gabriel Moraes, meyakini hal itu tidak akan bisa menjadi nyata. Sebab, kliennya sendiri yang tidak ingin pergi karena menyimpan rasa hormat terhadap perjanjiannya dengan klub.
\\Dia tidak akan meninggalkan Porto musim ini, dia ingin menghormati kontraknya hingga berakhir,\\ ujar Moraes kepada O Jogo beberapa waktu lalu.
\\Terjadi beberapa kali kontak, tetapi tidak ada satu pun klub yang bisa mencapai kesepakatan dengan Porto maupun Hector,\\ lanjutnya.
Soal Ketertarikan Real Madrid
Sebelumnya juga beredar kabar bahwa pelatih Real Madrid, Julen Lopetegui, turun tangan langsung untuk membawanya ke Santiago Bernabeu. Moraes dengan tegas menampik kabar burung itu.
\\Tidak ada pertemuan dengan Lopetegui. Real Madrid punya gelandang hebat dan itu bukan area yang mereka cari,\\ tambahnya.
\\Tugas saya adalah berbicara dengan Porto dan mencoba mencari solusi, dan itulah yang akan saya lakukan. Masih banyak waktu hingga Januari dan kami akan berbincang untuk membicarakan masa depannya,\\ tutupnya.
Saksikan Juga Video Ini
Mengapa FIFA mencoret nama Messi dari daftar finalis pemain terbaik dunia? Simak penjelasannya melalui tautan video di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:00 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:49 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)

