AS Roma Bakal Pulangkan Mancini

- Setitik cahaya terang menyinari masa depan Amantino Mancini. Gelandang yang gagal bersinar di Inter Milan ini tak perlu risau karirnya bakal berakhir di bangku cadangan Nerrazurri. Mantan klubnya, AS Roma berencana untuk memulangkan Mancini ke Olimpico.

Menurut laporan terakhir dari Tuttomercatoweb, Giallorossi berharap agar bisa meminjam Mancini di jendela transfer, Januari nanti. Kubu Serigala Roma sendiri optimis bakal bisa berhasil mendapat Mancini dengan cara ini. Sebelumnya mereka sukses mendapat Nicolas Burdisso dengan cara serupa.

Apalagi, dengan hubungan baik antara dua klub tersebut, dipastikan pembicaraan antara mereka tidak akan terlalu berlarut-larut.

Sementara itu, sebelumnya, pelatih AS Roma, Claudio Ranieri mengeluhkan minimnya variasi di lini penyerangan klub tersebut. Sayangnya, mereka belum bisa melakukan perburuan di bursa transfer karena masih terkendala krisis keuangan yang mendera mereka. (goal/den)

Berita Terkait