
Bola.net - Inter Milan berhasil meraih kemenangan saat berjumpa Cagliari. Pelatih Inter Antonio Conte memuji respons para pemainnya setelah pertandingan.
Inter mengatasi ujian pertama dalam Coppa Italia dengan baik. Mereka mengalahkan Cagliari dengan skor 4-1, Rabu (15/1/20) dini hari WIB.
Romelu Lukaku menjadi pembeda di San Siro dengan mencetak dua gol. Sementara itu, Borja Valero dan Andrea Ranocchia juga mencatatkan nama mereka di papan skor.
Cagliari hanya mampu membalas melalui aksi Christian Oliva. Kemenangan ini tentu saja membuat Nerazzurri melenggang ke perempat-final.
Conte Senang
Conte tentu saja merasa sangat senang dengan performa yang ditunjukkan anak asuhnya. Menurutnya, mereka sudah bermain dengan cukup baik.
“Saya merasa benar-benar senang, itu merupakan respons yang bagus dari para pemain," kata Conte di situs resmi Inter.
"Bahkan permainan yang baik diperlihatkan oleh mereka yang jarang bermain dan juga yang kembali dari cedera. Saya merasa bahagia untuk Barella, yang pulih setelah cedera dan dia adalah salah satu pemain yang turun sejak awal hari ini, sama seperti Sanchez. Dia adalah pemain penting bagi kami dan secara perlahan dia akan kembali ke performa terbaiknya.
"Saya juga merasa senang untuk Borja Valero, yang kembali membuktikan dirinya hari ini, begitu pun untuk Lazaro, Dimarco dan Ranocchia, yang sejauh ini belum memiliki banyak peluang bermain, tetapi semuanya bermain dengan sangat baik.”
Tetap Harmonis
Inter menurunkan pemain yang jarang bermain dan juga yang kembali dari cedera saat menghadapi Cagliari. Kendati demikian, penampilan tim tetap harmonis.
“Ada keharmonisan yang nyata dalam tim ini, mereka adalah pemain-pemain hebat yang ingin bermain dengan baik. Saya sangat gembira bisa bekerja sama dengan mereka," tandasnya.
Sumber: Inter.it
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)

