
Bola.net - Sebuah kabar buruk kembali datang bagi Inter Milan. bek mereka, Achraf Hakimi dikonfirmasi positif mengidap COVID-19.
Inter Milan akan melakoni partai pertama mereka di fase grup Liga Champions malam ini. Mereka dijadwalkan akan berhadapan dengan Borussia Monchengladbach.
Sesuai aturan UEFA, seluruh pemain dan staff yang bertanding harus menjalani swab test sebelum pertandingan. Agar seluruh pemain yang bertanding bersih dari COVID-19.
Namun Inter Milan mengonfirmasi bahwa salah satu bek mereka, Achraf Hakimi positif mengidap virus corona jelang laga ini. "FC Internazionale Milano mengumumkan bahwa Achraf Hakimi positif Covid-19 setelah melakukan tes baru-baru ini," bunyi pernyataan resmi Inter Milan.
Baca kondisi Hakimi selengkapnya di bawah ini.
Tanpa Gejala
Menurut keterangan Inter, Hakimi tidak menunjukkan gejala positif mengidap Covid-19.
Namun sesuai dengan protokol kesehatan, sang bek harus diisolasi secara mandiri selama proses pemulihan virus ini.
"Pemain sayap Nerrazurri itu tidak menunjukkan gejala apapun dan saat ini ia akan mengikuti prosedur yang berlaku di protokol kesehatan."
Pemain Keenam
Hakimi bukan pemain Inter pertama yang positif mengidap Covid-19.
Sebelumnya ada nama Ashley Young, Ionut Radu, dan Roberto Gagliardini dikonfirmasi positif covid-19 beberapa hari yang lalu.
Yang terbaru, dua bek Inter Milan Skriniar dan Alessandro Bastoni juga dikonfirmasi mengidap virus berbahaya ini.
Satu Cedera
Selain keenam pemain itu, ada satu pemain lain yang tidak bisa tampil melawan Monchengladbach.
Ia adalah Matias Vecino yang absen di laga ini karena mengalami cedera.
(FC Inter Milan)
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:44
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...