
Bola.net - Pelatih Napoli, Rafael Benitez, mengungkapkan bahwa hadiah penalti yang diberikan kepada AS Roma di laga tadi menjadi penyebab patahnya dominasi timnya.
Kekecewaan tersebut dilontarkannya setelah menyaksikan tim besutannya dipecundangi Giallorossi 0-2 di Stadio Olimpico dini hari tadi. Miralem Pjanic memborong dua gol Roma, melalui tendangan bebas dan penalti di tiap babak.
Kekalahan itu membuat posisi Il Partenopei di tempat kedua klasemen Serie A terancam, sementara Roma masih kokoh sebagai capolista. Kendati demikian, Benitez menilai jika timnya tak layak kalah, terutama usai menunjukkan dominasi atas tuan rumah.
"Saya pikir kami mengawali laga dengan sulit hingga 20 menit pertama, lalu di sisa babak pertama kami bermain sangat bagus dan dalam pandangan saya kami bermain lebih baik dari Roma," ujar Benitez.
"Usai jeda kami mengontrol semuanya, namun dengan penalti tersebut semua berakhir. Jika Roma bertahan dengan 11 pemain, maka sulit untuk menemukan celah. Kami melakukan beberapa upaya dan terhalang tiang gawang, jadi kami kurang beruntung."
Terkait keputusan penalti yang juga berujung diusirnya Paolo Cannavaro, Benitez rupanya sedikit menyimpan tanda tanya. Pasalnya, ia menilai jika hal itu menjadi penentu kekalahan timnya.
"Penalti itu mengubah segalanya. Semua orang mengatakan itu bukan penalti. Anda bisa lihat sekitar 50 pelanggaran seperti itu di setiap laga. Namun saya tidak berhak menilai itu sah atau tidak, karena semua kembali pada keputusan wasit," tandasnya. [initial]
(sky/atg)
Kekecewaan tersebut dilontarkannya setelah menyaksikan tim besutannya dipecundangi Giallorossi 0-2 di Stadio Olimpico dini hari tadi. Miralem Pjanic memborong dua gol Roma, melalui tendangan bebas dan penalti di tiap babak.
Kekalahan itu membuat posisi Il Partenopei di tempat kedua klasemen Serie A terancam, sementara Roma masih kokoh sebagai capolista. Kendati demikian, Benitez menilai jika timnya tak layak kalah, terutama usai menunjukkan dominasi atas tuan rumah.
"Saya pikir kami mengawali laga dengan sulit hingga 20 menit pertama, lalu di sisa babak pertama kami bermain sangat bagus dan dalam pandangan saya kami bermain lebih baik dari Roma," ujar Benitez.
"Usai jeda kami mengontrol semuanya, namun dengan penalti tersebut semua berakhir. Jika Roma bertahan dengan 11 pemain, maka sulit untuk menemukan celah. Kami melakukan beberapa upaya dan terhalang tiang gawang, jadi kami kurang beruntung."
Terkait keputusan penalti yang juga berujung diusirnya Paolo Cannavaro, Benitez rupanya sedikit menyimpan tanda tanya. Pasalnya, ia menilai jika hal itu menjadi penentu kekalahan timnya.
"Penalti itu mengubah segalanya. Semua orang mengatakan itu bukan penalti. Anda bisa lihat sekitar 50 pelanggaran seperti itu di setiap laga. Namun saya tidak berhak menilai itu sah atau tidak, karena semua kembali pada keputusan wasit," tandasnya. [initial]
Berita Terkait Napoli
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Januari 2026 10:33 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Januari 2026 14:44 -
Bola Indonesia 22 Januari 2026 14:37 -
Otomotif 22 Januari 2026 12:43 -
Otomotif 22 Januari 2026 11:42 -
Liga Champions 22 Januari 2026 11:28 -
Tim Nasional 22 Januari 2026 11:21
MOST VIEWED
- Juventus Petakan 2 Alternatif Mateta, Termasuk Striker Manchester United
- Napoli Gigit Jari! Era Baru Kobbie Mainoo di Tangan Carrick Matikan Rumor Transfer ke Italia
- Juventus Abaikan Chiesa, Alihkan Fokus ke Maldini, Ini Alasannya
- Rossoneri Menang Tipis tapi Sarat Makna: 5 Pelajaran Penting dari Duel AC Milan vs Lecce
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480801/original/010449200_1769067679-1000570631.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480699/original/081489500_1769064809-AdnanIndah_R16_DaihatsuIndonesiaMasters2026_PBSI_20260122_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480776/original/049848600_1769067150-144798.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480711/original/033622100_1769065011-b7b9da4d-0f24-44b8-9940-17be4e37ddda.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480621/original/050439700_1769061678-FadiaTiwi_R32_DaihatsuIndonesiaMasters2026_PBSI_20260120_3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480644/original/031532000_1769062454-WhatsApp_Image_2026-01-22_at_13.10.28.jpeg)
