
Bola.net - - Gelandang serang AC Milan, Giacomo Bonaventura menyambut baik aktivitas klubnya di bursa transfer musim panas 2017. Secara khusus, ia menyebut pembelian Leonardo Bonucci adalah hal fantastis.
Milan membeli Bonucci dari Juventus dengan harga yang tidak murah, 42 juta euro, pada pekan lalu. Kedatangan pemain yang juga pernah membela Inter Milan pun dianggap bisa membawa mental juara ke tubuh Milan setelah sukses yang ia raih di Juve.
"Bonucci adalah seorang juara, pemain andalan timnas Italia dan kedatangannya adalah hal yang fantastis. Saya tidak menyangka bahwa ia benar-benar akan datang ke Milan," kata Bonaventura kepada Gazzetta delo Sport.
"Dari info yang saya dapatkan, karakter yang ia miliki akan sangat penting untuk ruang ganti klub di masa-masa sulit. Dia seperti ditakdirkan untuk menjadi seorang yang dijadikan referensi," sambungnya.
Wacana yang berkembang, Milan akan menunjuk Bonucci sebagai kapten untuk musim 2017/18 mendatang. Keputusan ini tidak lepas dari capaian enam gelar scudetto yang sudah ia dapatkan bersama dengan Juve.
Bonaventura pun mendukung keputusan Milan jika memang akan menunjuk Bonucci sebagai kapten.
"Apakah dia akan menjadi kapten? Itu akan terserah pada pelatih Vincenzo Montella. Setiap pemain pasti memiliki sedikit impian untuk jadi kapten, dan dari dalam hari tim akan akan tahu siapa pemimpin yang sejati," tuntas Bonaventura.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Liga Italia 19 Januari 2026 14:57Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
-
Liga Italia 19 Januari 2026 14:39Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

