
Bola.net - - Musim 2017/18 akan jadi musim yang bagus bagi penyerang muda AC Milan, Patrick Cutrone. Namun, ia akan merasa sangat bahagia jika mampu memberikan gelar scudetto di akhir musim.
Cutrone secara mengejutkan mampu menembus pilihan utama di lini depan Milan. Pemain berusia 19 tahun tersebut bermain apik sejak laga pramusim. Cutrone pun kini sudah mengemas empat gol dari enam laga resmi Milan.
"Apa yang akan membuat saya merasa bahagia di akhir musim? Memenangkan scudetto," tegas Cutrone dikutip dari Football Italia.
Cutrone mengakui bahwa sosok Vincenzo Montella menjadi aktor penting yang membuat karirnya melejit. Sebagai seorang penyerang, pelatih Milan tersebut mampu mengasah bakat yang dimiliki oleh Cutrone dengan pengalaman yang dimiliki.
"Montella telah mengajari saya banyak hal. Dia memberikan banyak masukan untuk saya tentang cara mencari ruang sebagai penyerang dan memposisikan diri sebagai di dalam kotak penalti," sambung Cutrone.
Sejauh ini, Cutrone tetap menyadari bahwa posisinya di lini depan Milan masih belum sepenuhnya aman. Ia harus bisa bersaing dengan para pemain yang baru dibeli dari bursa transfer seperti Nikola Kalinic dan Andre Silva.
"Jika tidak ada tempat untuk bertahan, saya akan dengan senang hati dipinjamkan. Tapi, prioritas saya saat ini adalah Milan," tutup Cutrone.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)

