
Bola.net - Sebuah kabar buruk datang bagi AC Milan. Kiper mereka, Gianluigi Donnarumma diberitakan menolak untuk memperpanjang kontrak di San Siro.
Kiper berusia 20 tahun itu sudah menjadi sosok andalan bagi Rossonerri. Ia sudah mendapatkan debut di tim senior Milan saat ia masih berusia 15 tahun.
Kontrak Donnarumma sendiri akan habis di tahun 2021 mendatang. Untuk itu manajemen Milan tengah mengupayakan untuk memperbaharui kontrak kiper Timnas Italia tersebut.
Namun Calciomercato mengklaim bahwa usaha Milan itu menemui kegagalan. Sang kiper menolak tawaran untuk memperpanjang kontraknya di San Siro.
Apa yang membuat Donnarumma menolak memperpanjang kontrak? Simak informasinya di bawah ini.
Gaji Terlalu Kecil
Menurut laporan tersebut, Donnarumma menolak tawaran perpanjangan kontrak di MIlan karena nilainya yang kecil.
Manajemen Milan memang tidak menawarkan gaji yang besar kepada Donnarumma. Mereka hanya bersedia membayar 6 juta Euro per musim bagi sang kiper.
Donnarumma diberitakan ingin bayaran yang lebih besar sehingga ia memutuskan menolak tawaran tersebut.
Pindah Klub
Laporan yang sama mengklaim bahwa Donnarumma saat ini tengah menjalin komunikasi dengan raksasa Prancis, PSG.
Juara Ligue 1 itu diberitakan sudah intensif mendekati Donnarumma sejak musim panas kemarin. Sang kiper pun diberitakan tertarik dengan tawaran PSG tersebut.
Agen Donnarumma, Mino Raiola diberitakan bernegosiasi dengan PSG dan merencanakan kepergian sang pemain di musim panas tahun 2020 mendatang.
Ingin Pergi
Donnarumma sendiri juga diberitakan cukup mantap untuk meninggalkan AC Milan.
Ia diberitakan sudah tidak tahan melihat performa buruk timnya di musim ini.
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

