
Bola.net - - Raksasa Serie A Juventus dikabarkan telah melepas penawaran resmi dengan nominal sekitar 22.5 juta Pounds pada Liverpool untuk memboyong Emre Can.
Gelandang asal Jerman tersebut dikabarkan telah masuk dalam radar Si Nyonya Tua sejak musim lalu. Dan musim panas ini, Juve dikabarkan semakin bersemangat mengejar tanda tangannya.
Apalagi, kontrak Emre dengan The Reds tersisa sekitar satu musim lagi. Sampai saat ini Liverpool memang berusaha untuk memperpanjang kontraknya, namun pemain berusia 23 tahun itu tak kunjung membubuhkan tanda tangannya.
Sempat pula muncul kabar bahwa Emre berniat bertahan di Anfield. Namun muncul pula kabar bahwa mantan gelandang Bayern Munchen itu ingin pindah ke Turin musim panas ini.
Menurut kabar terbaru dari Corriere dello Sport, Juve kini akan berusaha untuk mencoba membujuk Liverpool agar bersedia melepas Emre dengan lebih cepat pada musim panas ini. Mereka akan berusaha meyakinkan tim asuhan Jurgen Klopp itu dengan memberikan penawaran bernilai 22.5 juta Pounds.
Juve sendiri dibeli oleh Liverpool pada tahun 2014 lalu. Ia diboyong dari Bayer Leverkusen dengan bandrol mencapai 12 juta Euro.
Sejauh ini, total ia telah bermain sebanyak 129 kali bagi The Reds di semua ajang kompetisi, dan mencetak delapan gol plus tujuh assist. Musim 2016-17 kemarin, ia tampil sebanyak 40 kali, mencetak lima gol dan tiga assist.
Gosip Transfer Lainnya:
- Carlos Bacca Akui Dapat Tawaran dari AS Monaco
- Barca Harus Bayar 150 Juta Euro untuk Dembele
- Bale: Rumor Tak Buat Saya Frustrasi
- Bale Siap Bersaing Berebut Tempat Inti di Madrid
- Varane: Mbappe ke Madrid? Dia Harus Tetap Tenang
- Inter Tidak Jadi Beli Emre Mor?
- Zidane: Isco Layak Dapatkan Kontrak Baru
- Man City Masih Favorit Dapatkan Sanchez daripada PSG
- Casemiro: Semoga Bale Terus Bersama Madrid
- Fowler: Jangan Menyerah dengan Coutinho
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)

