
Bola.net - - Andai masih memimpin Juventus, Giovani Cobolli Gigli mungkin sudah menukar Paulo Dybala dengan bek Napoli, Kalidou Koulibaly. Sebab dalam pandangannya, pemain asal Argentina tersebut lebih cocok diasuh oleh Carlo Ancelotti.
Pada musim ini, performa Dybala menunjukkan penurunan drastis. Tidak seperti biasanya, di mana ia kerap menjadi penentu jalannya pertandingan, kontribusi Dybala justru lebih sering tak nampak di lapangan.
Catatan golnya pun terlihat menurun. Dybala baru mencetak empat gol dari 22 penampilannya di serie A musim ini. Jelas, mengulangi torehan 22 gol yang ia ciptakan dalam 33 laga pada musim lalu adalah tugas yang berat untuknya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Tukar Guling Dybala dengan Koulibaly
Performanya di musim ini menarik perhatian Cobolli Gigli, yang menjadi pemimpin Juventus di era kelam pasca Calciopoli dulu. Kepada Radio Kiss Kiss, pria berumur 74 tahun itu merasa Dybala bakal tampil lebih baik jika bermain di Napoli.
"Saya pikir Dybala butuh pengalaman baru, dan Napoli akan menjadi tim yang bagus untuknya. Ancelotti bisa menemukan solusi yang tepat untuknya," tutur Cobolli Gigli.
Lebih lanjut, Cobolli Gigli pun mengaku bakal melepas pemain asal Argentina tersebut jika ia masih memimpin Bianconeri. Namun tentu saja dengan mahar yang tidak sedikit atau ditukar dengan bek Napoli, Kalidou Koulibaly.
"Itu [pindah ke Napoli] akan menjadi sesuatu yang ideal untuk karirnya. Namun, Dybala berharga 130 juta euro tapi bila saya di Juve, saya akan melakukan segalanya demi mendapatkan Koulibaly," tandasnya.
Dybala Tinggalkan Juventus?
Menurut beberapa laporan, Dybala dikabarkan sedang tak betah di Juventus. Hal itu menyusul keputusan sang pelatih, Massimiliano Allegri, yang memilih untuk menaruhnya di bangku cadangan dalam beberapa kesempatan.
Insiden dalam laga Parma beberapa waktu lalu diyakini akan menjadi pemantik kepergian Dybala dari Turin. Dalam partai tersebut, Dybala terlihat menuju ke ruang ganti lebih dulu dengan raut wajah yang kesal setelah ditarik keluar lapangan.
Rumor yang beredar menyebutkan bahwa pria berumur 25 tahun tersebut akan angkat kaki pada bursa transfer musim panas nanti. Real Madrid dan Manchester United adalah klub yang diyakini siap menampungnya jika ia memang benar pergi dari Juventus.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video vlog kali ini laporan langsung jurnalis Bola.net, Asad Arifin, langsung dari Jerman yang berkesempatan datang dan menyaksikan langsung pertandingan di markas RB Leipzig.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...