
Bola.net - Juventus mulai panas di bursa transfer awal musim 2022/2023. Dalam waktu dekat, Juventus akan menyambut kedatangan tiga pemain baru. Juventus juga akan melepas sejumlah pemain.
Pada hari Kamis (30/6/2022), Juventus mengumumkan melepas tiga pemain sekaligus. Di antara tiga pemain yang dilepas, dua nama sudah tidak mengejutkan yakni Paulo Dybala dan Federico Bernardeschi.
Kontrak kedua pemain sudah habis dan mereka telah memberikan salah perpisahan. Satu pemain lagi yang dilepas adalah Alvaro Morata. Juventus sempat menego Atletico untuk Morata, tapi tidak ada kata sepakat.
Setelah melepas tiga pemain, kini Juventus akan mendapatkan pemain baru. CEO Juventus, Maurizio Arrivabene bakal cukup sibuk pekan ini dan terlibat dalam banyak negosiasi dengan pemain baru. Lantas, siapa saja pemain baru yang akan datang ke Turin?
Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Angel Di Maria

Posisi: Winger
Usia: 34 tahun
Klub asal: PSG
Status/harga: Free transfer
Kabar terkini: Negosiasi dengan Di Maria berjalan cukup alot. Tapi, kedua pihak sudah punya kesepakatan dan Di Maria akan menerima kontrak satu tahun dan opsi perpanjangan. Pengumuman transfer Di Maria dilakukan pekan depan.
Andrea Cambiaso
Posisi: Bek kiri
Usia: 22 tahun
Klub asal: Genoa
Status/harga: 3,5 juta euro
Kabar terkini: Juventus butuh bek kiri untuk jadi pesaing Alex Sandro. Juventus dan Genoa sudah menyepakati harga Cambiaso. Hanya detail kecil dan tes medis sebelum Cambiaso jadi pemain Juventus.
Paul Pogba

Posisi: Gelandang
Usia: 29 tahun
Klub asal: Manchester United
Status/harga: Free transfer
Kabar terkini: Pogba hanya ingin pindah ke Juventus. Dia menerima gaji yang disodorkan Juventus, walau nilainya cukup rendah. Juventus dalam waktu dekat akan mengumumkan transfer Pogba.
Siapa Bakal Dilepas?

Selain mendatangkan pemain, Juventus juga akan melepas beberapa pemain kunci. Adrien Rabiot masuk dalam daftar jual. Selain itu, Juventus juga menimbang tawaran Chelsea untuk mendapatkan jasa Matthijs de Ligt.
Berikut adalah transfer keluar Juventus yang sudah resmi:
- Douglas Costa - Dilepas
- Giorgio Chiellini - Dilepas
- Paulo Dybala - Dilepas
- Alvaro Morata - Pinjaman Selesai
- Federico Bernardeschi - Dilepas
- Merih Demiral - Dijual
- Gianluca Frabotta - Dijual
Klasemen Serie A
Sumber: Fabrizio Romano
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Update Transfer Resmi Serie A 2022/2023
- Deal! Maldini Akhirnya Sepakat Perpanjang Kontraknya di AC Milan
- Saga Kontrak di Milan tak Kunjung Berakhir, Fans Beri Dukungan untuk Maldini
- Resmi, Juventus Umumkan Kepergian Bernardeschi, Morata dan Dybala
- Hari Terakhir Paolo Maldini dan Ricky Massara Bekerja untuk AC Milan?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 15 Januari 2026 02:45 -
Liga Italia 15 Januari 2026 02:36Jelang Duel Como vs Milan, Allegri Umbar Pujian Untuk Fabregas
-
Liga Italia 15 Januari 2026 01:17Allegri Beri Sinyal Perubahan Taktik: Milan Tak Lagi Kaku Lawan Como?
-
Liga Italia 15 Januari 2026 00:36Jelang Como vs Milan, Allegri Pastikan Leao Fit dan Ungkap Nasib Fullkrug
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 15 Januari 2026 02:45 -
Liga Italia 15 Januari 2026 02:36 -
Liga Italia 15 Januari 2026 02:10 -
Liga Italia 15 Januari 2026 01:17 -
Liga Italia 15 Januari 2026 00:36 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 23:39
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...










:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472739/original/026212300_1768374765-1000024504.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429429/original/044154400_1764586227-Girona_vs_Real_Madrid-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472363/original/002096500_1768363792-Manchester_City_vs_Newcastle-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5407477/original/094689100_1762742879-AP25313610093431.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5466895/original/096534600_1767857559-BGN_Jakut.jpeg)

