
Bola.net - Direktur AC Milan Paolo Maldini mengakui bahwa seiring waktu, timnya makin kesulitan untuk mendatangkan Zlatan Ibrahimovic.
Ibrahimovic sudah memastikan diri hengkang dari LA Galaxy. Pria berusia 38 tahun itu pun sudah memastikan akan balik ke Eropa pasca petualangannya di Amerika berakhir.
Ibrahimovic pun kemungkinan besar akan merapat ke Italia. Sejauh ini sudah ada beberapa klub yang dikaitkan dengannya mulai Bologna, Napoli, AC Milan dan Monza.
Akan tetapi Ibrahimovic saat ini masih belum membuat keputusan klub mana yang akan ia perkuat. Namun yang jelas ia disebut akan membuat keputusan itu pada bulan Desember 2019 ini.
Opsi Lain

AC Milan sendiri masih berharap bisa memakai jasa Zlatan Ibrahimovic. Akan tetapi Paolo Maldini menegaskan mereka tak bisa berlama-lama menunggu sang striker untuk membuat keputusan.
Ia mengatakan seiring waktu, akan makin sulit bagi Milan untuk merekrut Ibrahimovic. Dan jika ternyata ia memang tak bisa direkrut, maka hal itu tak masalah bagi Rossoneri karena mereka bisa mendatangkan pemain lain.
"Ibrahimovic tentu saja merupakan pilihan dan kami terus berbicara. Tetapi ada opsi lain juga," kata Maldini kepada Sky Sport Italia.
“Semakin banyak waktu berlalu, semakin sulit jadinya. Ia belum bermain sejak 28 Oktober, jadi itu menjadi situasi yang sulit," terangnya.
“Kami terbuka untuk semua pemain berbakat. Cedera Leo Duarte menyebabkan kami beberapa masalah di pertahanan, tetapi Mattia Caldara membuat jalan kembali," sambung Maldini.
Tak Kapok

Di awal musim ini, Paolo Maldini dan Zvonimir Boban memutuskan untuk menggantikan Gennaro Gattuso dengan Marco Giampaolo. Akan tetapi keputusan itu tidak tepat.
Giampaolo dianggap gagal dan akhirnya dipecat dan digantikan oleh Stefano Pioli. Meski terbukti membuat keputusan yang kurang tepat, namun Maldini menegaskan ia tak akan kapok untuk membuat keputusan lainnya.
“Kami membuat keputusan pada awal musim untuk mendatangkan pelatih dengan ide-ide kuat dan saya akan membuat keputusan itu lagi,” tegas Maldini.
"Itu tidak berhasil dengan Giampaolo, tetapi Pioli telah membawa cara yang sangat langsung dalam melakukan sesuatu dan selaras dengan [keinginan] para direktur," sambungnya.
"Tim menegaskan itu adalah kelompok pemain yang bagus, dengan beberapa hal cacat yang sebagian besar terjadi karena kurangnya pengalaman," tandas Maldini.
AC Milan sendiri baru saja bermain melawan Sassuolo di giornata 16 Serie A. Sayangnya mereka cuma bisa memetik hasil imbang 0-0 meski bermain di San Siro.
(Sky Sport Italia)
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan AC Milan vs Sassuolo: Skor 0-0
- Klub Serie C Italia Coba Saingi Milan untuk Rekrut Zlatan Ibrahimovic
- Man of the Match AC Milan vs Sassuolo: Gianluca Pegolo
- Januari, Real Madrid 'Sekolahkan' Luka Jovic
- Franck Kessie Bahas Kans Milan di Liga Champions dan Masa Depannya di San Siro
- Jarang Dimainkan, Krunic: Milan Belum Lihat Kemampuan Saya yang Sebenarnya
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
LATEST UPDATE
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477537/original/011360900_1768839722-7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5375892/original/089800500_1759985632-Pramono_Anung_soal_DBH_Dipangkas.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)

