
Bola.net - Mantan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri diberitakan sudah memutuskan klub mana yang akan ia latih musim depan. Pelatih berusia 50 tahun itu diberitakan ingin kembali menangani AC Milan.
Allegri saat ini tengah menganggur. Ia belum kembali ke dunia manajerial pasca mengundurkan diri dari jabatannya sebagai manajer Juventus.
Dengan prestasinya yang mentereng selama melatih Juventus, ada banyak klub top Eropa tertarik akan jasanya. Namun Allegri diberitakan baru ingin melatih di musim 2020/2021 mendatang.
Calciomercato mengklaim bahwa Allegri sudah menentukan pilihan destinasi karir berikutnya. Ia ingin bergabung dengan mantan klubnya, AC Milan.
Mengapa Allegri ingin kembali ke Milan? Simak informasinya di bawah ini.
Proyek Serius
Menurut laporan yang beredar di Italia, Allegri tertarik melatih Milan setelah melihat proyek yang tengah dibangun Rossonerri.
Mulai musim ini, Milan mengubah beberapa struktur tim mereka. Mereka mempekerjakan dua mantan pemain mereka, Paolo Maldini dan Zvonimir Boban.
Tidak hanya itu, Milan juga mendatangkan sejumlah pemain bagus ke San Siro. untuk itu Allegri tertarik untuk menangani Rossonerri sekali lagi.
Bukan Pilihan Utama
Namun laporan tersebut juga melansir bahwa Milan sebenarnya bukan pilihan utama Massimiliano Allegri.
Allegri pada awalnya fokus ingin pindah ke Inggris. Ia memprioritaskan bergabung dengan Manchester United.
Namun pihak Setan Merah diberitakan masih percaya sepenuhnya kepada Ole Gunnar Solskjaer sehingga Allegri harus mencari klub lain.
Tunggu Pioli
Allegri sendiri tidak bisa serta merta bergabung dengan AC Milan.
Kubu Rossonerri saat ini mengontrak Stefano Pioli sebagai manajer mereka hingga tahun 2021 mendatang.
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 31 Januari 2026 17:47Langkah Cepat AC Milan Amankan Talenta Muda dari Hellas Verona
-
Liga Italia 31 Januari 2026 13:11Bukan ke Juventus, Jean-Philippe Mateta Pilih Gabung AC Milan?
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 11:52Bantah Isu Resign demi MU, Roberto De Zerbi Tegaskan Masih Setia di Marseille
-
Liga Inggris 31 Januari 2026 11:22 -
Liga Italia 31 Januari 2026 06:19
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 31 Januari 2026 21:10 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 21:01 -
Tim Nasional 31 Januari 2026 20:57 -
Liga Spanyol 31 Januari 2026 19:56 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 19:44 -
Liga Inggris 31 Januari 2026 19:35
MOST VIEWED
- Inter Milan Selangkah di Depan AC Milan dan Juventus dalam Perburuan Mantan Bek Sayap Arsenal
- Conte Mengamuk! Tak Terima Napoli Disebut Mantan Juara oleh Pelatih Juventus, Luciano Spalletti
- Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
- Nasib Napoli dan Conte Usai Tersingkir dari Liga Champions: Boncos 10 Juta Euro dan Ultimatum Datang!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489449/original/096714200_1769867961-Screenshot_20260131_195344_Gallery.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5362016/original/093175500_1758807755-taufani.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5349486/original/011861900_1757923354-1001473232.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5489447/original/001588800_1769867033-WhatsApp_Image_2026-01-31_at_20.42.04.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481718/original/073974300_1769143211-WhatsApp_Image_2026-01-23_at_11.39.13.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485644/original/024964700_1769518610-IMG-20260127-WA0026.jpg)

