
Bola.net - - Sebuah saran diberikan Andrea Pirlo kepada Juventus. Ia percaya Si Nyonya Tua harus mendatangkan Isco ke Turin agar mereka bisa menjadi juara Liga Champions musim depan.
Selama delapan tahun terakhir, Juventus mendominasi Serie A. TIm berjuluk Si Nyonya Tua itu tampil terlalu trengginas di Serie A, sehingga tidak ada tim Italia yang sanggup menandingi mereka.
Meski tidak tersentuh di Italia, Juventus gagal melebarkan dominasi mereka ke Eropa. Musim ini mereka harus tersingkir di babak perempat final Liga Champions usai ditumbangkan oleh wakil Belanda, Ajax Amsterdam.
Pirlo menilai kualitas skuat Juventus saat ini memang belum mumpuni untuk menjadi juara Liga Champions. "Saya rasa tim ini perlu mendatangkan Isco," buka Pirlo kepada Sky Italia.
Mengapa Pirlo merekomendasikan Isco ke Juventus? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Gelandang Kurang Tangguh
Pirlo percaya bahwa lini tengah Juventus saat ini masih kurang apik untuk mendominasi tim-tim papan atas Eropa. Untuk itu kehadiran Isco dipercaya mampu mengobati situasi tersebut.
"Tim ini memang berada di level yang berbeda di Italia, namun saya yakin tim ini perlu memenangkan Liga Champions."
"Allegri pasti sudah memiliki gambaran tim seperti apa yang ia butuhkan untuk beberapa tahun ke depan, dan saya yakin posisi gelandang adalah posisi yang harus ia tingkatkan di masa depan."
Bantu Ronaldo
Pirlo sendiri menilai Isco sangat penting agar Juventus menjadi juara Liga Champions. Ia percaya Isco mampu meningkatkan performa Cristiano Ronaldo di lini serang Si Nyonya Tua.
"Saya rasa masalah Juventus saat ini adalah mereka kekurangan gelandang berkualitas yang bisa memasok bola kepada Ronaldo saat ini."
"Gelandang sangat krusial di Liga Champions dan saya rasa Isco coco untuk peran itu." tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:51Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
-
Liga Italia 28 Januari 2026 10:41Gagal Daratkan En-Neysri, Juventus Kejar Penyerang Manchester United Ini?
-
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:31Bye MU! Andre Onana Mau Balikan dengan Sang 'Mantan' di Musim Panas 2026
-
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:08 -
Liga Champions 28 Januari 2026 09:27Jadwal Liga Champions Hari Ini: 18 Pertandingan Digelar Serentak
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 28 Januari 2026 12:00 -
Liga Champions 28 Januari 2026 11:40 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 11:36 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 11:28 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 11:18 -
Liga Inggris 28 Januari 2026 10:59
MOST VIEWED
- Gemuruh Nyanyian Fans Juventus Sindir Antonio Conte: Lompat Bersama Kami!
- Hasil Juventus vs Napoli: Kenan Yildiz Bersinar, Bianconeri Pesta Gol
- AC Milan Bergerak Dalam Senyap, Eks Bek Real Madrid Ini Disebut Bakal Merapat ke San Siro
- Reuni Mengejutkan: Andre Onana Bisa Gantikan Gantikan Yann Sommer di Inter Milan
HIGHLIGHT
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Burs...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486121/original/093744700_1769575988-Alat_yang_digunakan_pria_di_Lampung_untuk_menipu_korban.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5458763/original/019622800_1767089744-WhatsApp_Image_2025-12-30_at_17.03.34.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486090/original/046681100_1769574613-Screenshot_20260128_094437_Gallery.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5277116/original/082866200_1751982383-WhatsApp_Image_2025-07-08_at_20.41.34.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485810/original/029404300_1769561690-Pabrik_sandal_Swallow_terbakar__2_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485943/original/057960400_1769570666-Viral_siswa_aniaya_diduga_guru_di_Luwu.png)

