
Bola.net - Paul Pogba berpeluang segera menjalani laga debutnya di musim 2022/2023 setelah mengalami cedera panjang. Kesempatan itu hadir di Derby della Mole.
Juventus akan menjamu Torino pada pekan ke-24 Liga Italia 2022/2023. Pertandingan antara dua tim asal kota Turin, Italia tersebut tersaji di Allianz Stadium, Rabu (1/3/2023) WIB.
Laga ini kemungkinan jadi momen kembalinya Pogba. Pemain berusia 29 tahun itu cedera sejak pramusim dan belum sekalipun bermain di musim ini.
Manajer Juventus Massimiliano Allegri mengonfirmasi bahwa Pogba akan disertakan dalam skuad Bianconeri. Namun untuk keputusan dimainkan atau tidak masih harus melihat situasi.
Bisa Dapat Menit Bermain

Kendati begitu, Allegri tidak menampik jika berencana menurunkan Pogba di laga tersebut. Walaupun tidak menjadi starter, sang pemain bisa dimainkan jelang pertandingan berakhir.
"Dia [Pogba] semakin membaik. Dia akan saya sertakan di pertandingan besok," tegas Allegri dilansir dari Football Italia.
"Kalau memang diperlukan di pertandingan itu, maka saya akan memasukkannya. Yang pasti, dia masih belum bisa bermain lama," imbuhnya.
Cedera Berulang Kali
Pogba kembali ke Juventus pada awal musim 2022/2023 secara gratis setelah kontraknya dengan Manchester United habis.
Namun, Pogba justru menderita cedera lutut cukup parah di pramusim. Ia melewatkan banyak laga saat musim resmi dimulai, bahkan sampai harus absen membela timnas Prancis di Piala Dunia 2022 pada November.
Pogba awalnya sempat akan segera debut pada Januari 2023. Namun, ia justru menderita cedera paha yang membuatnya absen lebih lama.
315 Hari
Menurut laporan yang sama, Pogba sudah cukup lama tidak bermain di pertandingan kompetitif.
Terakhir kali Pogba melakukannya pada April 2022 berseragam Manchester United. Man United kalah 0-4 dari Liverpool ketika itu.
Setelah itu, Pogba absen sudah 315 hari lamanya. Jumlah tersebut akan terus bertambah jika di laga melawan Torino, dirinya tidak diberikan kesempatan tampil.
Sumber: Football Italia
Klasemen Serie A 2022/2023
Baca Juga:
- 4 Pelajaran Usai Inter Milan Dijegal Bologna: Bakal Finis di Bawah AC Milan Lagi?
- Jadwal Serie A Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 26 Februari - 1 Maret 2023
- Kembalinya Zlatan Ibrahimovic dan Kemenangan AC Milan Atas Atalanta
- Gol Tunggal Orsolini dan Kekalahan Inter Milan
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)

